SRAGEN, solotrust.com- Komandan Kodim 0725/Sragen Letkol Kav Luluk Setyanto dan Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati sambut Komandan Korem (Danrem) 074/Warastratama Kolonel Inf Rafael Granada Baay di Aula Guyub Rukun Makodim 0725/Sragen, Selasa (13/3/2019) malam.
Kedatangan Danrem untuk menjalin silaturahmi serta keakraban bersama Forkopimda dan jajaran Tiga Pilar Kabupaten Sragen di kemas dengan “Wedangan Bareng“.
“Kegiatan ini merupakan sarana untuk bersilaturahmi dan sebagai wujud sinergitas antara TNI, Polri dan jajaran Tiga Pilar di Kabupaten Sragen, demi terciptanya kondisi yang guyub rukun, aman dan kondusif,“ tutur Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Rafael Granada Baay.
Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati menyampaikan agar Forkopimda Kabupaten Sragen tetap kompak serta Guyup Rukun, sehingga tercipta kesepakatan untuk menjaga pelaksanaan pemilu Pileg dan Pilpres agar damai, aman dan sejuk di Sragen.
“Kami mohon dukungan dan doanya bapak ibu semua yang hadir disini agar suasana keakraban seperti ini bisa terjalin terus.” Ungkapnya.
Danrem pun mengatakan, kegiatan ini merupakan buah pikiran dengan para Dandim untuk mengadakan acara wedangan dan akhirnya bisa terwujud kegiatan seperti ini.
“Kalau saya datang hanya kenalan dengan Forkopimda saja itu belum sah, akan tetapi saya minta ke para Dandim untuk mengundang Jajaran Tiga Pilar yaitu Babinsa, Babinkamtibmas, Lurah, Camat, Danramil dan Kapolsek untuk ikut wedangan pada malam hari ini.” tandas Danrem.
()