SOLO, solotrust.com - BLACKPINK akan segera comeback dengan mini album (EP) "Kill This Love" 5 April mendatang. Senin (1/4/2019), BLACKPINK via Instagram resminya mengumumkan daftar lagu baru untuk EP tersebut, disertai dengan visual empat anggota BLACKPINK dengan imej ala militer seperti seorang prajurit wanita dengan nuansa merah marun.
Akan ada empat lagu baru dengan ditambah versi remix dari "DDU-DU DDU-DU" dalam album ini. Selain "Kill This Love" sebagai lagu utama, lagu-lagu baru yang lain adalah "Don't Know What to Do", "Kick It", dan "Hope Not".
Seperti biasanya, semua lagu diproduksi oleh Teddy, yang sebelumnya juga memproduksi hit BLACKPINK termasuk "DDU-DU DDU-DU".
Secara lebih rinci, "Kill This Love" musiknya dibuat oleh Teddy, R.Tee, 24 dan Bekuh Boom. Sementara liriknya dibuat oleh Teddy dan Bekuh Boom. Dalam hal aransemen, dikerjakan Teddy, R.Tee, dan 24.
"Don't Know What to Do" yang merupakan lagu utama kedua musiknya dibuat oleh Teddy, 24, Brian Lee, dan Bekuh Boom. Liriknya dibuat oleh Teddy dan aransemennya Teddy kerjakan dengan R.Tee dan 24.
Lagu ketiga yakni "Kick It" musiknya dibuat oleh Teddy dan 24, dengan lirik yang ditulis Teddy, Danny Chung dan TAEO. Sementara lagu keempat "Hope Not/Anigil" dibuat musiknya oleh Teddy, Seo Weon Jin, dan Lydia Paek, dengan lirik oleh Teddy dan Masta Wu.
Berdasarkan keterangan yang diperoleh Billboard yang diunggah via lamannya, Selasa (26/3/2019), YG Entertainment telah mengungkapkan beberapa hal terkait lagu baru tersebut.
"Lagu baru BLACKPINK yang akan datang adalah lagu yang sangat fierce, lebih dari 'DDU-DU DDU-DU'," kata YG Entertainment. Selain itu, YG juga menambahkan perihal gambaran koreografi BLACKPINK kali ini.
Baca juga : YG: Lagu Baru BLACKPINK Lebih Fierce dari DDU-DU DDU-DU
"Koreografi BLACKPINK dikomposisikan oleh empat koreografer terkenal di dunia, dan lebih dinamis daripada koreografi yang sebelumnya pernah dirilis oleh BLACKPINK," tambah YG Entertainment.
Kill This Love" begitu dinantikan karena ini bukan hanya rilis pertama BLACKPINK sejak EP "Square Up" (2018) yang menjadikan mereka masuk Billboard 200 dan Hot 100, namun juga rilis pertama BLACKPINK setelah YG Entertainment mengumumkan kemitraan dengan Interscope Records dan Universal Music Group. (Lin)
(way)