Serba serbi

BTS Masuk Daftar Artis Paling Berpengaruh di Dunia Versi TIME 2019

Musik & Film

19 April 2019 03:04 WIB

BTS (Dok. Big Hit Entertainment).

Solotrust.com - Tahun ini TIME kembali merilis daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia, Rabu (17/4/2019) waktu setempat. Ada 5 kategori yang dirilis yakni pionir (pioneers), artis (artists), pemimpin (leaders), ikon (icons) dan titan (titans).

BTS masuk dalam kategori artis. Grup beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan JungKook ini bersanding dengan sejumlah nama seperti Dwayne Johnson "The Rock", Brie Larson "Captain Marvel", dan Rami Malek yang bermain sebagai mendiang Freddie Mercury di film "Bohemian Rhapsody".



Selain BTS, penyanyi lain yang masuk dalam daftar artis antara lain Khalid dan Ariana Grande. Sementara itu Taylor Swift dan Lady Gaga masuk dalam daftar ikon.

Selain itu, BTS juga berhasil memenangkan polling pembaca TIME sebagai orang yang paling berpengaruh di dunia tahun 2019. BTS mendapatkan sekitar 6% suara, diikuti mantan ibu negara AS Michelle Obama, anggota kongres Alexandria Ocasio-Cortez, dan aktivis iklim remaja, Greta Thunberg.

Ini adalah kedua kalinya secara berturut-turut BTS memenangkan predikat tersebut. Sebelumnya, BTS juga disebut TIME sebagai orang paling berpengaruh di internet dari TIME tahun 2017 dan 2018.

Setiap tahun, editor TIME merilis daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia. Daftar tahunan ini menghadirkan artis, pemimpin, ilmuwan, aktivis, dan wirausahawan yang telah mengubah dunia selama setahun terakhir, baik menjadi lebih baik atau lebih buruk.

BTS baru saja kembali dengan album "Map of the Soul: Persona" 12 April lalu. Album tersebut sukses besar dengan memuncaki chart iTunes di 87 negara dan region. Video musik dari lagu utamanya yakni "Boy With Luv" featuring Halsey juga mencetak sejarah di YouTube sebagai MV debut terbesar karena sudah ditonton 74,6 juta dalam 24 jam pertamanya.

Jika 2 tahun ini BTS menang dalam kategori voting penggemar yakni Top Social Artist di Billboard Music Awards (BBMAs), maka tahun ini untuk pertama kalinya mereka masuk nominasi untuk sisi musikalnya yakni Best Duo/Group.

Album BTS "Love Yourself: Tear" juga diketahui berhasik masuk dalam nominasi Grammy Awards ke-61, menjadi album Korea pertama yang masuk nominasi Grammy.

BTS juga menjadi artis kedua di dunia yang paling banyak menjual album tahun 2018 menurut International Federation of the Phonographic Industry (IFPI), organisasi yang mewakili industri musik rekaman di seluruh dunia. BTS berada di bawah OST "The Greatest Showman" yang terjual sebanyak 3,5 juta kopi.

BTS berada di peringkat ke-2 dengan album "LOVE YOURSELF 結 'Answer" yang terjual sebanyak 2,7 juta kopi dan sekaligus menempati peringkat ke-3 dengan album "LOVE YOURSELF 轉 'Tear'" yang terjual sebanyak 2,3 juta kopi. Jika keduanya dikombinasikan, maka jumlahnya adalah 5 juta kopi. (Lin)

(wd)