Solotrust.com - BTS kembali meraih sertifikasi platinum di Amerika Serikat. Setelah November tahun lalu “Mic Drop” disertifikasi platinum oleh Recording Industry of America (RIAA), kini hit terbaru mereka "Boy With Luv" featuring Halsey mendapatkan sertifikasi yang sama.
Sebagaimana terlihat di laman RIAA, Senin (24/6/2019), "Boy With Luv" terdaftar dengan sertifikasi gold dan platinum sekaligus tertanggal 20 Juni 2019 karena sudah terjual sebanyak 1 juta unit.
Baca juga:
Save Me Jadi MV Ke-8 BTS yang Raih 400 Juta Penayangan di YouTube
Dengan ini BTS berhasil mematahkan rekor PSY, yakni sebagai artis asal Korea Selatan yang memiliki lebih dari satu lagu yang memperoleh sertifikasi platinum dari RIAA.
PSY diketahui berhasil mendapatkan 5 kali platinum dengan hitnya "Gangnam Style". Lagu yang dirilis pada 6 September 2012 itu mendapatkan platinum pertamanya pada November 2012 dan kelimanya pada Desember 2013. Kendati demikian, PSY belum memperoleh kembali sertifikasi platinum setelah hit tersebut.
Dengan ini pula, BTS menjadi grup K-Pop satu-satunya yang berhasil mendapatkan dua kali platinum dalam sejarah RIAA. Sejauh ini belum ada grup K-Pop lain yang mendapatkan platinum di RIAA selain BTS.
Capaian "Boy With Luv" ini pun tergolong impresif. Sebagaimana dikabarkan RIAA via Twitternya, lagu utama dari album "Map of the Soul: Persona" itu adalah 1 dari kurang dari 10 lagu yang sepanjang 2019 ini bisa memperoleh platinum.
Baca juga:
Pertengahan 2019, BTS Raih Ranking Tertinggi dalam Penjualan Album di Oricon untuk Artis Korsel
Hitungan dari RIAA adalah 1 download digital dihitung sebagai 1 unit, sedangkan tiap 150 permintaan streaming audio/video dihitung 1 unit pula.
Selain "Mic Drop" dan "Boy With Luv" yang sudah mendapatkan sertifikasi gold dan platinum sekaligus, BTS juga sudah memiliki 3 lagu lain yang disertifikasi gold oleh RIAA yakni “IDOL”, “DNA” dan “FAKE LOVE”. (Lin)
(wd)