Ekonomi & Bisnis

Usai Lebaran, Go-Food Festival Promo Cashback Hingga 60%

Ekonomi & Bisnis

30 Juni 2019 01:03 WIB

Ilustrasi.

JAKARTA, solotrust.com - Usai Hari Raya Idul Fitri, Go-Food Festival menawarkan promo cashback hingga 60%. VP Sales & Marketing Go-Food Festival, Cassandra Aprilanda, mengatakan promo tersebut sebagai bentuk apresiasi ke para pengunjung dan pelanggan setia.

Baca juga: Gojek Akan Perluas Jaringan Go-Food Festival di Indonesia



"Kali ini Go-Food Festival kembali hadir dengan promo menarik yang bisa dinikmati para pengunjung setia maupun pengunjung baru di Go-Food Festival," tuturnya melalui siaran pers.

Adapun promo tersebut meliputi Cashback hingga 50% untuk pengunjung baru dan 30% untuk pengunjung setia GO-FOOD Festival yang berlaku dari tanggal 10 - 30 Juni 2019. Cashback hingga 60% untuk pengunjung baru dan 50% untuk pengunjung setia GO-FOOD Festival yang berlalu pada 22 Juni - 29 Juli 2019.

Khusus lokasi Go-Food Festival yang berada di area perkantoran, promo cashback hanya berlaku di hari Senin. Sedangkan di lokasi lainnya, promo cashback berlaku setiap hari Sabtu dan Minggu.

 “Melalui berbagai macam aktivitas dan promo menarik, kami berharap semakin banyak masyarakat yang memanfaatkan fasilitas Go-Food Festival untuk hal-hal yang positif, sekaligus membantu meningkatkan bisnis para mitra merchant dalam ekosistem kami,” ujarnya. 

Mitra Merchant Go-Food Festival GBK, Bakaro Grill Express, Anggit Budi Setiawan, membagikan kisah perjalanannya tumbuh bersama Go-Food Festival. Sebagai salah satu perwakilan merchant di Go-Food Festival pihaknya merasakan bagaimana produk kulinernya jadi semakin dikenal dari satu titik ke titik lainnya.

"Dari pertama kali membuka gerai di Go-Food Festival Gelora Bung Karno hingga merambah ke lokasi Go-Food Festival lainnya di Pasaraya Blok M, Baywalk Mall Pluit serta Kuningan City Mall, kenaikan transaksi cukup signifikan hingga 3.7 kali lipat," ungkapnya.

Anggit berharap, semoga lebih banyak lagi merchant di berbagai daerah yang bisa merasakan manfaat seperti yang ia rasakan saat ini. (Rum)

(wd)