Entertainment

Festival Film Merdeka Kembali Hadir di Solo

Musik & Film

5 Agustus 2019 15:45 WIB

Direktur Yayasan Kembang Gula Fanny Chotimah.

SOLO, solotrust.com- Hajatan festival film tahunan untuk memeriahkan hari kemerdekaan di kota Solo, yakni Festival Film Merdeka akan kembali hadir. Kegiatan yang digagas oleh Yayasan Kembang Gula ini akan berlangsung mulai Minggu (25/8/2019 ) hingga Jumat (30/8/2019) dengan melakukan pemutaran 12 film pendek dari Solo, Jogja dan Bandung di lima titik pemutaran, yakni kampung Sondakan, Baluwarti, Sudiroprajan, Kemlayan, serta Nusukan dengan tema besar Merayakan Warna Bersama Sinema.

Baca: Kedai Filosofi Kopi Akan Buka di Kota Solo



Sementara di hari terakhir akan menggelar Pesta Film Rakyat dimana akan dimeriahkan pula pentas seni, pemutaran film karya pemuda - pemuda Solo serta mendatangkan sineas berpengalaman sebagai bintang tamu di Balaikota Solo

“Dengan merayakan warna yang merupakan representasi dari keberagaman, kami harap akan bisa menumbuhkan semangat persatuan melalui film pendek.“ ucap Direktur Yayasan Kembang Gula Fanny Chotimah.  

Rangkaian acara Festival Film Merdeka juga akan diawali dengan workshop pembuatan film pendek yang nanti hasil karya pesertanya akan ditayangkan saat acara di Balaikota Solo. Workshop terbuka untuk para pemuda dan masyarakat umum yang akan dimulai dari Senin (4/8 /2019) hingga Kamis (7/8/2019) di Balai Soedjatmoko, dengan mengahadirkan tiga pemateri, yakni Nindi Raras (Jogja) untuk materi pembuatan naskah dan ide film, Bani Nasution (Solo) untuk materi produksi dan penyutradaraan film serta yang terakhir Yogi Fuad (Solo)  sebagai fasilitator. (dd)

(wd)