Hard News

HUT ke- 58 Pramuka, Bupati Sukoharjo Berikan Penghargaan

Jateng & DIY

17 Agustus 2019 12:54 WIB

Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya memberikan penghargaan di hari Pramuka.


SUKOHARJO, solotrust.com- Memperingati Hut ke- 58 pramuka,  Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya  memberikan penghargaan kepada sejumlah pemenang dari 6 lomba yang digelar untuk memeriahkan peringat ulang tahun pramuka di Sukoharjo. Penghargaan diberikan Rabu (14/8/2019) pagi usai upacara hari pramuka, yang di gelar di halaman Sekda Kabupaten Sukoharjo.



Upacara hari ulang tahun pramukan di pimpin langsung Bupati Wardoyo Wijaya yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Sukoharjo. Dalam sambutanya bupati menyampaikan agar anggota pramuka punya jiwa kemandirian yang kuat agar mampu bersaing di era globaL.

“Saya selaku ketua Mabicab gerakan Pramuka Sukoharjo menyampaikan ucapan selamat Hari Pramuka yang ke-58 tahun 2019. Semoga jiwa gerakan Pramuka tetap semangat selalu produktif inovatif dan kreatif dalam berkarya dan selalu menjadi generasi muda yang terdepan dalam menjaga NKRI,” ucap Bupati mengawali sambutannya.

Pramuka di masa mendatang harus menjadi agen perubahan agar Indonesia ke depan tetap menjadi bangsa yang besar dan disegani oleh negara lain di dunia. Selain diikuti oleh seluruh pengurus kwarcab, kegiatan upacara ini juga di ikuti jajaran Muspida Sukoharjo.

Sementara itu, Mario, perwira upacara HUT Pramuka berharap agar peringatan kali ini menjadi momentum kebangkitan generasi muda, untuk berprestasi dan berkarya.

“kita ini di era kompetisi, dan pramuka ini menjadi media untuk menyiapkan diri melatih mental agar jadi pemenang, menjadi generasi yang tangguh di masa mendatang,”ujarnya. (nas)

(wd)