Hard News

Tunjukkan Nasionalisme, Solo Grand Mall Upacara Bendera

Sosial dan Politik

18 Agustus 2019 06:04 WIB

Upacara bendera di SGM.


SOLO, solotrust.com - Upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-74 telah diadakan oleh manajemen Solo Grand Mall bersama dengan para mitra kerja pada Sabtu (17/8/2019).



General Manager Solo Grand Mall, Bambang Sunarno menjelaskan, agenda upacara bendera ini bersifat wajib bagi seluruh karyawan dari manajemen Solo Grand Mall dan Mitra kerja. Penyelenggaraan upacara bendera menunjukkan bahwa pihaknya menjadi bagian dari bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi kemerdekaan negara ini.

"Agenda ini memang kami wajibkan untuk semua karyawan apalagi momen seperti ini merupakan hal yang perlu dilakukan untuk membangun jiwa nasionalisme. Sebagai warga negara yang baik, kami sebagai pusat perbelanjaan di kota Solo tidak hanya memberikan pelayan yang terbaik untuk masyarakat tetapi juga untuk negara," terangnya, Sabtu (17/9/2019).

Kegiatan tersebut digelar di VIP parking (halaman depan) Solo Grand Mall yang dimulai sekitar pukul 07.00 WIB. Kegiatan semacam ini memang setiap tahunnya diadakan oleh manajemen Solo Grand Mall dan mitra kerja yang meliputi, Security, Cleaning Service, Petugas Parkir, hingga petugas toilet.

"Harapannya dengan kegiatan semacam ini, masyarakat terutama karyawan management Solo Grand Mall dan mitra kerja terus menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan sehingga dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari," pungkas Bambang. (Rum)

(wd)