Hard News

15 Tahun TATV, Direksi dan Karyawan Senam Gemu Famire

Jateng & DIY

2 September 2019 10:40 WIB

Senam Gemu Famire bersama jajaran direksi dan karyawan TAMG.

SOLO, solotrust.com – Terang Abadi Televisi (TATV) terus bertransformasi memenuhi kebutuhan informasi masyarakat Solo, Yogyakarta dan Jawa Tengah. Tepat pada Minggu (1/9/2019) TATV menginjak usia yang ke 15 tahun.

Perayaan HUT dilakukan jajaran direksi TA Media Grup (TAMG), bersama ratusan karyawan di Halaman Kantor TA Media Grup, Mojosongo, Jebres, Solo yang usai direnovasi menjadi lebih artistik, kekinian estetik dan megah, Senin (2/9/2019). Acara HUT diisi dengan Senam Gemu Famire bersama, dilanjutkan pemotongan tumpeng oleh Direktur Utama TA Media Grup, Justus Budiyanto bersama sang istri yang diserahkan kepada Yashinta Titiek.  



Senam Gemu Famire merupakan perpaduan gerak Lagu Gemu Famire yang berasal dari Nusa Tenggara Timur ciptaan Nyong Franco. Dalam perkembangannya, lagu ini Gemu Famire ini dipadu dengan gerak senam khas “putar ke kiri dan ke kanan” menjadi simbol bentuk oleh-oleh bagi tamu dari luar yang datang berkunjung ke Maumere. Tarian atau senam ini kerap dilakukan oleh Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana saat datang di suatu acara kegiatan.

Dalam sambutannya, Dirut TAMG pertama-tama mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-15 kepada seluruh karyawan TA Media Grup yang telah menjadi bagian persama perkembangan televisi yang bermarkas di Kota Solo ini. Bagi beliau, selama 15 tahun berdiri banyak sejarah yang diukir. Diharapkan di usia yang baru TATV semakin memberikan kontribusi nyata untuk kecerdasan bangsa dan turut membangun negara Indonesia melalui tayangan yang mendidik.

“Hari ini Hari Ulang Tahun ke-15 Terang Abadi Televisi, saya berharap TATV menjadi media yang dapat memberikan satu tekad untuk membawa terang bagi bangsa ini, sebagai media yang memberikan semangat dalam mengedukasi warga masyarakat Kota Solo, Yogyakarta dan Jawa Tengah,” kata pria yang akrab disapa Pak Budi itu.


TATV kini telah mengepakkan sayapnya menjelma sebagai platform multimedia menyesuaikan perkembangan zaman arus digitalisasi merambah ke segmen media lainnya, seperti radio dengan TA Radio, news online dengan solotrust.com, hingga Event Organizer TA Enterprise.

Tanggal 26 September 2019 mendatang gedung baru TAMG akan diresmikan, diharapkan gedung baru ini dampat membawa aura positif dan kualitas SDM yang lebih bersemangat dalam berkarya dan berinovasi selaras dengan visi TA Media Grup, yaitu memberikan lapangan pkerjaan yang bernilai jasmani dan rohani untuk menghasilkan kualitas kehidupan yang maksimal, serta misinya untuk tetap berkomitmen dalam memberikan produk dan layanan terbaik se Jawa Tengah.

“Dalam satu wadah TAMG, mari kita membangun sumber daya manusia (SDM) yang benar-benar bisa memberikan semangat etos kerja yang baik, bersama-sama membangun bangsa lewat media ini, mari kita memberikan gagasan, konsep untuk berkontribusi bagi bangsa semakin maju mencerdaskan bangsa di era digitalisasi ini, dari Solo untuk Indonesia,” terangnya.


Perayaan HUT ke-15 TATV juga ditandai dengan pelepasan ratusan balon berwarna putih dan biru oleh seluruh jajaran direksi dan karyawan TAMG di Halaman Kantor, balon-balon itu pun kemudian menghiasi langit pagi ini yang membawa asa baru bagi TATV, kemudian acara ditutup dengan foto bersama dan ramah tamah.

Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo turut mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-15 bagi TATV. Rudy berharap TATV selalu menjadi yang teristimewa bagi Indonesia. (adr)

(wd)