SOLO, solotrust.com - Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) akhirnya berhasil menjalin kerjasama dengan 8 universitas terbaik di Taiwan. Wakil Rekor IV UNS, Prof. Dr. Widodo Muktiyo bersama rombongannya telah melakukan kunjungan ke Taiwan dalam rangka menindaklanjuti kerjasama tersebut pada 29 Oktober-6 November 2017.
Dalam keterangan rilis yang diterima Solotrust.com, delegasi UNS melakukan kerjasama dengan National Taiwan University (NTU), yang merupakan universitas terbaik di Taiwan yang terletak di ibukota Taipei. Selain itu, NTU juga dikenal sebagai universitas dengan peringkat 76 terbaik di dunia versi QS World University Rangkings. NTU sepakat untuk berkolaborasi dalam hal pendidikan dan pelatihan dengan beberapa fakultas UNS yaitu FT, FK, FISIP serta FIB UNS.
Kemudian, UNS bekerjasama dengan National Taipei University of Nursing and Health Science (NTUNHS), yang merupakan universitas terbaik dalam pendidikan keperawatan dan kebidanan di Taiwan. NTUNHS menawarkan program pendidikan jangka pendek atau training untuk mahasiswa maupun staff FK UNS.
UNS juga lanjut menjajaki kerjasama dengan National Pingtung University of Science and Technology (NPUST), yang dikenal sebagai universitas terbaik di bidang pertanian di Taiwan. Keduanya sepakat mengadakan program magang untuk mahasiswa pertanian.
Tidak cukup dengan itu, UNS menggaet National Kaohsiung Normal University (NKNU) untuk melaksanakan program magang jangka pendek yang akan diikuti mahasiswa UNS dan NKNU, serta pengiriman PPL Internasional mahasiswa FKIP UNS di NKNU. Di sana, Wakil Rektor IV juga meresmikan Indonesia Corner yang akan menyediakan informasi mengenai UNS dan perguruan tinggi Indonesia lainnya.
Kerjasama juga dilakukan dengan Cheng Shiu University (CSU) untuk pengembangan sekolah vokasi UNS, National Sun Yat Sen University (NSYSU) untuk riset di bidang Asia Studies, serta National Central University (NCU) untuk program beasiswa. NCU akan memberikan beasiswa tuituion fee selama 1 tahun bagi mahasiswa dual degree UNS-NCU.
Terakhir, UNS juga telah menandatangani kerjasama dengan 8 perguruan tinggi Taiwan yang tergabung dalam Taiwan Healthcare Education Alliance. Adapun berbagai kerjasama ini untuk mendukung program Global Challenge yang dicanangkan UNS, sehingga kesempatan mahasiswa untuk mengikuti kegiatan akademi di luar negeri semakin terbuka lebar.
"Taiwan ini adalah salah satu mitra luar negeri yang menjadi model yang kita kembangkan. Dua tahun terakhir ini, angka kerjasama kita sudah senilai 1,99 miliar dalam wujud berbagai hal, misalkan kita mendatangkan expert dari Taiwan, mengirim mahasiswa ke sana dan juga alat-alat yang dibantu oleh Taiwan, total semuanya 2 miliar," ujar Widodo di Gd. Prakosa UNS, Rabu (29/11/2017).
(mia-Wd)
(Redaksi Solotrust)