Ekonomi & Bisnis

Antisipasi Long Weekend, KAI Tambah 2 KA Fakultatif

Ekonomi & Bisnis

30 November 2017 21:42 WIB

Loket KA. (Solotrust.com/Arum)

SOLO - solotrust.com - Untuk mengakomodasi kebutuhan para penumpang pada periode long weekend, 1-3 Desember 2017, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) VI Yogyakarta menambah dua rangkaian kereta api (KAI) fakultatif. Penambahan dua rangkaian tersebut pada Sabtu-Minggu (2-3/12) terkait tingkat load faktor atau keterisian penumpang diprediksi meningkat cukup signifikan. 
 
Kepala Sub Urusan Komersial Stasiun Solo Balapan, Budi Arifin mengatakan pengoperasian KA fakultatif diperlukan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pada saat periode long weekend. "Kereta api fakultatif yang dioperasikan pada periode long weekend itu antara lain Argo Lawu dan Argo Dwipangga, dengan kapasitas masing-masing sekitar 350 seat," ujarnya pada wartawan, Kamis (30/11).
 
Hingga saat ini, beberapa tiket KA seperti KA Lodaya dan Argo Wilis pada periode Jumat (1/11) sudah habis. Bahkan tiket KA Argo Dwipangga fakultatif untuk pemberangkatan Minggu (3/12) juga sudah habis. Sementara untuk KA Argo Lawu tersisa 10 seat,  KA Gajayana tersisa 25 seat dan KA Mutiara pada periode itu tinggal 11 seat. 
 
Sementara untuk ketersediaan tiket KA Lokal terpantau masih banyak. Sebab ada pembagian jenis pemesanan tiket KA Lokal yaitu secara online dan secara konvensional. "Untuk KA Lokal kebijakan yang berlaku hanya 50 persen saja yang dapat dipesan online. Sedangkan sisanya diperuntukan bagi penumpang yang melakukan go show di stasiun," pungkasnya. (Arum-A)

(Redaksi Solotrust)

Berita Terkait

Berita Lainnya