Ekonomi & Bisnis

Lorin Solo Ramaikan Festival Pernikahan Nusantara

Ekonomi & Bisnis

8 Oktober 2019 00:28 WIB

WO Lorin Solo Hotel di festival pengantin nusantara De Tjolomadoe.

KARANGANYAR, solotrust.com - Lorin Solo Hotel turut berpartisipasi dalam acara pameran Festival Pengantin Nusantara yang digelar di De Tjolomadu, selama dua hari, Sabtu-Minggu, 5-6 Oktober 2019. Sebagai salah satu vendor dan venue pernikahan yang ada di kawasan Solo Raya, momentum pameran tersebut dimanfaatkan untuk mempromosikan layanan pernikahan yang dimilikinya.

Public Relations Manager Lorin Solo Hotel, Dhani Wulandari menjelaskan, pameran pernikahan nusantara tersebut digagas oleh Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karanganyar.



"Sengaja kami hadir di sini, tepatnya di booth nomor A1 untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat. Kami berharap Lorin Solo Hotel menjadi pilihan terbaik tamu yang akan menggelar pesta pernikahan, karena kami mempunyai venue baik indoor dan outdoor yang luas serta fasilitas yang sangat lengkap," tuturnya, Sabtu (5/10/2019).

Sebagai satu-satunya hotel berkonsep resort di Solo Raya, Lorin Solo Hotel menawarkan dua Ballroom dengan kapasitas ribuan tamu. Serta outdoor venue di Central Garden, Cactus Garden serta Kampoeng Ikan yang dinilai sesuai untuk penyelenggaraan pesta pernikahan berkonsep garden party.

Untuk memaksimalkan layanan, manajemen Lorin Solo Hotel juga mempunyai Wedding Organizer (WO) sendiri untuk mengakomodir permintaan tamu dalam mewujudkan pernikahan impiannya. Sehingga calon pengantin tak perlu pusing memikirkan detil resepsi karena pihaknya menjanjikan penanganan event mulai dari pra event sampai paripurna secara professional.

Pihaknya menawarkan banyak pilihan untuk paket pernikahan mulai harga Rp 35 juta net untuk 200 orang. Selain itu tersedia paket lain seperti paket Kamajaya Kamaratih dengan harga Rp 55 juta net. Paket ini sudah termasuk buffet lunch/dinner lengkap dari makanan pembuka sampai makanan penutup untuk 300 orang. Dilengkapi fasilitas dekorasi, hiburan, mobil pengantin, menginap gratis 2 malam untuk pengantin di Deluxe Suite Room serta harga spesial untuk anggota keluarga lain yang menginap di Lorin Solo Hotel.

“Yang lebih istimewa, untuk setiap calon pengantin yang dealing selama pameran berlangsung dapat menikmati cashback sebesar Rp 1 juta untuk paket yang ditawarkan untuk minimal paket 300 pax keatas,” imbuhnya.

Dalam pameran pernikahan nusantara tersebut, dilengkapi serangkaian acara untuk meramaikan. Di antaranya adalah parade pengantin nusantara, demo make up, talk show, seminar yang mengangkat tema Paes Solo Putri serta hiburan musik akustik setiap harinya. (Rum)

()