Solotrust.com - BTS dan Lauv telah merilis versi baru dari "Make it Right". Lagu itu berhasil memuncaki chart iTunes di 65 negara dan masuk dalam chart HOT 100 Billboard, yakni di peringkat ke-76.
Lalu, bagaimana Lauv bisa bekerjasama dengan BTS? Via stasiun radio WiLD 94.9, sebagaimana dikabarkan Cheat Sheet sehari sebelum lagu itu rilis, Lauv berbagi tentang bagaimana proses kolaborasi itu.
"Sebenarnya sangat sederhana. Saya telah melihat mereka men-tweet dan mengcover lagu saya dalam video, yang membuat saya terkejut. Kemudian saya pergi ke konser mereka di Stadion Wembley di London, dan saya bertemu mereka untuk pertama kalinya," terang pelantun lagu "I Love Me Better" itu.
Ia melanjutkan, "Tepat setelah itu, mereka mengatakan seperti 'kita harus membuat versi remix dari 'Make it Right'', dan kamu harus melakukannya.", yang ditanggapi Lauv dengan "Apakah kalian bercanda? Itu sangat gila."
Terkait bagian, Lauv ternyata mendapat bagian awal lagu. "Kalian akan mendengar bahwa saya ada di bagian atas lagu. Sangat gila bagi saya bahwa suara saya yang memulainya," kata Lauv.
Lauv diketahui menyanyikan verse 1, refrain, pre-chorus dan chorus. Para anggota BTS kemudian melanjutkannya, yang dimulai dari J-Hope yakni dari verse 2.
“Saya harus menulis ulang beberapa lirik dalam bahasa Inggris dan itu adalah proses yang keren," tambahnya.
Penyanyi dan penulis lagu itu juga mengaku sangat bersemangat dengan lagu baru itu, hingga ia tidak bisa tidur saat Big Hit akan mengumumkannya.
"Saat itu jam 2 pagi dan saya benar-benar tidak bisa tidur karena saya sangat bersemangat untuk hal itu terjadi, yakni pengumuman resmi. Dan dari jam 2 sampai jam 4 pagi saya hampir tidak tidur," kenang Lauv.
Setelah merilis versi baru itu, BTS dan Lauv pada 1 November kembali merilis versi yang lain yakni "Make it Right" EDM Remix. Lagu itu berhasil memuncaki chart iTunes di 22 negara termasuk Indonesia, Arab Saudi, India, dan Singapura.
Dengan track yang sudah familiar bagi pendengar, elemen lain seperti future bass ditambahkan untuk versi remixnya. Penggunaan electronic synthesizer menjadikan lagu ini memiliki atmosfer yang berbeda dari versi originalnya. (Lin)
(wd)