Entertainment

Bikin Nyesek! Ini Isi Surat Marshanda untuk Mendiang Cecep Reza

Selebritis

22 November 2019 05:05 WIB

Marshanda dan mendiang Cecep Reza (Instagram-@marshanda99)

Solotrust.com - Kepergian mendiang Cecep Reza pada Selasa (19/11/2019) menyisakan duka bagi keluarga dan juga teman-temannya, tak terkecuali Marshanda. Marshanda yang pernah menjadi lawan mainnya di sinetron Bidadari meluapkan duka citanya dengan sebuah surat yang dia bikin untuk Cecep Reza dan diunggah di Instagram serta akun YouTube miliknya.

Berikut isi surat Caca, panggilan akrab Marshanda yang dibacakan dengan syahdu dan dibikin layaknya video klip dengan video-video kenangan dia bersama Cecep Reza.



Surat caca untuk Cecep Reza di Surga.

Kenapa mendadak semua lagu menjadi tentangmu. Lo ninggalin kita Cep, lo ninggalin semua.. ada apa.. gua ga tau.. gue ga ngerti.. gue ga bisa percaya.. gue ga tau harus apa.. lo ga pantas merasakan kesakitan apa pun itu, yang dulu lo rasakan. Lo sayang sama gue, lo anggap gue adek lo. Lo sayang sama gue, lo peduli sama gue, dari kecil dulu. Lo selalu perduli pada gue Cep, ini terlalu cepat Cep, ini terlalu cepat Tuhan.. Cecep masih muda.. Cecep ga ngerti ya Tuhan..

Caca hanyalah anak kecil yang diem - diem dijagain dan dipedulikan oleh sahabat yang bernama Cecep.. Cecep Reza.. sampai kita gede. Waktu tidak mengurangi kasih dia pada gue, pada semua orang. Waktu dan pengalaman, nggak merubah kerendahhatiannya, kekerenan jiwanya yang peduli dan menghormati orang lain siapa pun itu.

Mungkin gue terpisah lama dari elo Cep, tapi gue kenal deket dari nadi, warna, dan rasa dalam jiwaku. Keberadaanmu masih bernafas buat gue dan lo nggak akan pernah pergi Cep, lo nggak akan pernah pergi dari gue, dari kita semua. Air mata kita bentuk cinta.. hufftt.. 

Air mata kita bentuk rasa… kasih, rindu, hormat, dan selamanya kita akan mengenang lo Cep.. semua sakit, semua akan hilang.  Semua pertanyaanmu sudah musnah. Setiap sayatan yang sakit di kulit jiwamu sudah tidak mampu lagi menembus hidupmu. Kamu sudah selamat sayang dan aku ikhlas. 

Kami ikhlas, Ya Allah ajarkan kami ikhlas, hujani Cecep dengan maafMu dan penuhi dia dengan cinta dan bahagia dariMu Ya Tuhan Yang Maha Pemberi, Yang Maha Pemurah. Buat Cecep kaya dengan kekekalan surgawi. Abadikan dia di tempat terindahMu dan di sudut hati terlukaku.. aku akan sembuh.. aku hanya sedang berduka, kami semua berduka.

Surga..oh surga, terima kasih karena Engkau menjemput Cecep Reza hari ini, sungguh sangat segera, sungguh membuat kami terbata-bata. Patah kami mengucapkan terima kasih padamu surga karena kau sangat merindukan sahabatku Cecep Reza..huuffttt…hingga akhir waktu kami akan mengenangmu Cep, dalam suka dalam duka di dalam hati kami buat taman surga karya imajinasi manusia..huffhh..selama-lamanya.

Untuk jiwa indah yang pergi tanpa tanda tanya..yang pergi begitu saja tanpa bilang siapa-siapa..surga dunia selamanya..di hati kita untukmu Cecep Reza.” (dd)

(redaksi)