Viral

Begini Akibatnya Kalau Ketahuan Bawa Kabur Istri Orang!

Viral

30 November 2019 12:05 WIB

Mobil jenis MPV tampak remuk akibat dirusak massa (Twitter)

Solotrust.com - Sebuah rekaman video diduga perselingkuhan viral di dunia maya. Dalam video yang beredar terlihat massa marah dan menghancurkan sebuah mobil. Sementara sang pengemudi tampak dihajar banyak orang.

Usut punya usut, ternyata pengemudi mobil jenis multipurpose vehicle (MPV) abu-abu berpelat nomor Jakarta tengah membawa istri orang, dihadang suami sah dari perempuan yang bersamanya. Tanpa pikir panjang, pengemudi tadi menabrak suami sang perempuan dan orang-orang di sekitar lokasi kejadian demi mencoba kabur.



Tentu saja hal itu membuat massa di lokasi kejadian naik pitam dan mengadang mobil tersebut. Setelah berhasil mengadang, masssa kemudian merusak mobil yang ditumpangi sepasang laki-laki dan perempuan tadi, kemudian menghajar laki-laki pengemudi.

Video ini diunggah akun Twitter @terserahhuti pada Selasa (26/11/2019).

“Jadi ini tadi pulang sekolah, ada kejadian orang bawa kabur istri orang sambil nabrak-nabrakin semua orang yang di depannya. Anj** sejauh kurang lebih 2-3 km lah dia dikejar, tapi tetap kabur ngebut nabrak-nabrakin orang di depannya sampai katanya sih ada yang meninggal,” tulis pemilik akun dalam unggahan video.

Pada kejadian itu, banyak orang menjadi korban akibat ditabrak mobil MPV tersebut. Adapun lokasi kejadian tabrak lari berada di M Kahfi II, diduga di daerah Jakarta.(dd)

(redaksi)