Entertainment

B.I Rilis Lagu di SoundCloud, Fans Trendingkan Tagar #WelcomeBackHanbin

Musik & Film

05 Januari 2020 22:08 WIB

B.I (Dok. YG Entertainment).


Solotrust.com - Setelah lama tak muncul karena skandal narkoba, B.I atau Kim Hanbin kembali dengan lagu baru. Pada 2 Januari 2020, mantan anggota iKON itu mengunggah lagu berjudul “DEMO.1” di akun SoundCloudnya.



Lagu itu tidak memiliki beat dan hanya berisi suara B.I. Liriknya sendiri seperti menggambarkan apa yang ingin dia ungkapkan dalam situasinya saat ini, seperti "Semua kata-kataku mungkin terlihat seperti dalih, tapi aku tidak pernah bermaksud melukaimu".

Paska dirilis, tagar #WelcomeBackHanbin menjadi trending topik di Twitter untuk merayakan kembalinya rapper yang juga piawai menciptakan lagu itu.

B.I keluar dari iKON Juni 2019 setelah laporan mengungkapkan dugaan penggunaan narkoba olehnya di masa lalu.

Media Dispatch diketahui merilis serangkaian tangkapan layar yang berisi percakapan teks antara B.I dan pengedar narkoba, yang ditangkap oleh polisi karena perdagangan narkoba pada 2016. Dalam teks tersebut, B.I mengakui telah menggunakan LSD dan ganja. Selama interogasi polisi, dealer mengakui bahwa teks itu benar, tetapi kemudian membantah pernyataannya. Polisi belum menangkap B.I.

Pada bulan September, sebagaimana dikabarkan Yonhap News Agency, B.I telah diinterogasi tentang tuduhan itu. Berdasarkan keterangan polisi, dia mengakui beberapa diantaranya. Polisi telah mengubah statusnya menjadi tersangka dari sebelumnya saksi. (Lin)

(wd)