Entertainment

Wabah Virus Corona, NCT Dream Tunda Konser di Singapura

Selebritis

31 Januari 2020 04:08 WIB

NCT Dream. (Dok. SM Entertainment).

Solotrust.com - NCT Dream menunda konsernya di Singapura karena wabah virus corona. Pada 30 Januari 2020, Dream Maker yang merupakan agensi konser dari SM Entertainment mengumumkan penundaan ini.

"Karena kekhawatiran proliferasi virus corona, kami sangat menyesal mengumumkan bahwa konser ini telah ditunda," kata pihak Dream Maker.



Mereka menambahkan, "Keamanan artis dan staf adalah prioritas utama kami. Kami akan terus bertindak atas saran dari pihak yang berwenang mengenai virus corona serta mengambil tindakan pencegahan."

NCT Dream semula dijadwalkan tampil pada 15 Februari 2020 dalam tur konser mereka bertajuk "The Dream Show" di The Star Theater,  The Star Performing Arts Centre di Singapura.

Tak hanya di luar Korea Selatan, Super Junior juga membatalkan 2 konser untuk menandai rilisnya album "Timeless" di Goyang, dekat Seoul. Pada Senin (27/1) lalu, label SJ mengatakan mereka membatalkannya karena khawatir pada infeksi virus itu. (Lin)

(wd)