Solotrust.com - Aktris Kim Go Eun dan aktor Jung Hae In ternyata adalah penggemar lagu-lagu BTS. Hal itu mereka ungkapkan dalam salah satu episode Entertainment Weekly KBS.
"Saya mendengarkan lagu yang berjudul 'Butterfly' dari BTS. Saya mendengarnya secara kebetulan dan itu sangat bagus," kata Kim Go Eun.
Jung Hae In yang mendengarnya pun spontan mengatakan ia juga tau lagu itu dan mengiyakan jika lagu itu sangat bagus. Ia juga mengatakan bahwa banyak lagu-lagu BTS yang sangat bagus.
Kim Go Eun pun setuju dengan apa yang dikatakan Jung Hae In, dia mengatakan bahwa BTS adalah yang terbaik. Setelah itu, Jung Hae In mengungkapkan ia juga menyukai lagu "Serendipity" dari Jimin.
BTS akan segera kembali dengan album "Map of the Soul: 7" pada 21 Februari mendatang. Tiga lagu sudah dirilis sejauh ini yakni "Interlude: Shadow", "Black Swan", dan "Outro: Ego". (Lin)
(wd)