Solotrust.com - Pesinetron Ashraf Sinclair meninggal dunia pada Selasa (18/02/2020) pagi. Sebelumnya, sang istri Bunga Citra Lestari (BCL) sempat menyanyikan lagu 'Soulmate' milik grup band Kahitna saat menjadi juri Indonesian Idol, Senin (17/02/2020) malam.
Kahitna sendiri menjadi bintang tamu malam itu. Grup band yang digawangi Yovie Widianto ini juga berkolaborasi dengan tiga finalis Indonesian Idol.
Di sela acara, BCL yang termasuk fans Kahitna ditodong sang vokalis Hedi Yunus bernyanyi. Spontan, penyanyi cantik itu pun menyanyikan lagu Soulmate, notabene salah satu tembang favoritnya. Suara merdu BCL dipadu dengan penjiwaannya membuat kagum seisi studio RCTI dan para penggemarnya.
Acara Indonesian Idol: Road to Grand Final sendiri berlangsung hingga Selasa (18/02/2020) pukul 01.00 WIB dini hari. Tak dinyana, selang beberapa jam usai menjadi juri ajang pencarian bakat bernyanyi itu, Bunga Citra Lestari harus rela kehilangan suami untuk selamanya.
Ashraf Sinclair dikabarkan mengembuskan nafas terakhir di RS MMC Kuningan, Jakarta pukul 04.51 WIB. Ungkapan duka cita dari para selebritas pun langsung membanjiri akun Instagram Ashraf dan BCL.
(redaksi)