SOLO, solotrust.com- Lurah Joglo, Kecamatan Banjarsari, Hariyo Seno bersama ketua LPMK Tri Prasetyo, belanja masalah di RW 09 kelurahan Joglo, dalam kegiatan TURBA (Turun ke Bawah) atau Sonjo Wargo yang ke 9. Kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua RW se- kelurahan Joglo, ketua FKPM Suwoto, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Agustinus Deni Kristiawan, ketua PKK beserta pengurus inti, ketua RT se- RW 09, warga serta tamu undangan, Rabu (26/2/2020.
Dalam kesempatan tersebut Lurah Joglo Hariyo Seno mengatakan, dalam kegiatan tersebut pihaknya akan menginformasikan program yang telah dilaksanakan dan akan dilaksanakan. Selain itu lurah jga melakukan dialog interaktif dengan warga yang hadir. “Lurah menerima keluhan-keluhan yang menjadi permasalahan masyarakat terkait dengan kondisi di wilayah RW 09.” Jelasnya.
Sementara itu Ketua LPMK Tri Prasetyo, menyampaikan kegiatan pembangunan di wilayah Joglo ini melalui proses yang namanya Musrenbangkel. “Diawali dengan kegiatan Musling (Musyawarah Lingkungan) yang merumuskan usulan warga, kemudian dibahas di Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kelurahan (Musrenbangkel) kelurahan Joglo, selanjutnya proses ketingkat Musrenbangcam dan Musrenbangkot.” Ungkapnya.
Kegiatan TURBA atau Sonjo Wargo tersebut merupakan ajang silaturahmi Lurah Joglo beserta Staff dan Lembaga ke wilayah RW 09, untuk melihat dan mendengar langsung permasalahan di bawah, sehingga diharapkan semua permasalahan bisa terurai dan bisa ditindak lanjuti sesuai dengan harapan masyarakat.
“Seperti Permasalahan sungai kotor tak terawat yang muncul pada TURBA , sekarang sungai sungai yang ada di Joglo sudah bersih dan terawat, bahkan warga sudah bisa selfi di lokasi sungai.” Jelas Haryo Seno.
(wd)