Hard News

Dansatgas TMMD Reguler Pekalongan Rutin ke Lapangan

TNI / Polri

23 Maret 2020 01:39 WIB

Dansatgas TMMD Reguler Pekalongan cek lokasi TMMD.

PEKALONGAN, solotrust.com - Untuk menyerap aspirasi di lapangan selama pelaksanaan TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan di Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Dansatgas TMMD, Letkol Infantri Arfan Johan Wihananto, hampir dipastikan setiap hari di lokasi.

“Sebagai Komandan Satuan Tugas TMMD Reguler, saya bertanggung jawab sepenuhnya terhadap keberhasilan maupun kegagalan program, sehingga harus saya kendalikan secara langsung di lapangan,” tegasnya, Kamis (19/3/2020).



Selaku Dandim setempat, ia menyatakan juga harus mampu membagi waktunya melakoni kedua tugas tersebut.

Selain menyerap aspirasi, pemantauan langsung juga untuk segera mengetahui kendala dari masing-masing sasaran yang ditargetkan selesai selama satu bulan.

“Kendala tentu saja ada, untuk itu jika segera diketahui maka semakin dini pula dicarikan solusinya,” tambahnya.

Tampak dirinya didampingi Danramil 05 Kesesi, Kapten Infantri Parman dan Kades Pantirejo, Hamka Nurul Huda, memantau seputaran Lapangan Desa Pantirejo yang akan digunakan sebagai lokasi penebaran benih ikan.

Sebagaimana diketahui, acara ini sempat tertunda saat upacara pembukaan lalu (16/3), namun akan dilanjutkan kembali pada pertengahan program karena memang ditunggu-tunggu masyarakat setempat.

(wd)