PEKALONGAN, solotrust.com– Rehab rumah Sri Puji Astuti, warga Dukuh Jlubang RT. 02 RW. 01, Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, salah satu pekerjaannya adalah plesterisasi dinding.
Di rumah tersebut, anggota Satgas TMMD yang berkolaborasi dengan tukang dari warga setempat, tampak sudah terbiasa melakukan tugasnya, yaitu memainkan cetok atau sendok semen, Jumat (20/3/2020).
Disampaikan Sertu Trisno, sering ditugaskan dalam kegiatan karya bakti Koramil di desa untuk sasaran RTLH, membuatnya kini lincah saat di TMMD Reguler Pekalongan.
“Saat awal-awal belajar dulu ya kesulitan, namun karena terus belajar kepada tukang profesional, akhirnya saya bisa juga,” ujarnya.
Terpisah disampaikan Danki Satgas TMMD/Danramil 05 Kesesi, Kapten Infantri Parman, keahlian seperti anggotanya tersebut akan sangat berguna dalam mempercepat penyelesaian sasaran itu tanpa hanya mengandalkan tukang setempat.
Pasalnya, sisa waktu TMMD Reguler yang menyisakan 25 hari lagi, kesepuluh rumah yang dipugar harus selesai.
Untuk diketahui, rumah Sri Puji Astuti, juga mendapatkan pendanaan dari Disperwaskim Kabupaten Pekalongan senilai Rp. 15 juta dalam bentuk bahan bangunan.
(wd)