SRAGEN, solotrust.com- Geliat Partai Politik menyongsong Pemilu 2019 yang tinggal setahun lagi, mulai terasa hingga ke pelosok daerah dengan aktifitas para kader dan simpatisan. Seperti terlihat saat ribuan kader Partai Hanura di Kabupaten Sragen yang berkumpul untuk menyemarakkan hari Ulang Tahun ke- 11 Partai Hanura.
Peringatan Hari Ulang Tahun ke-11 yang jatuh pada Sabtu (23/12/2017) dipusatkan di Pantai Marina Semarang yang dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo. Menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun tersebut, ribuan kader dan simpatisan partai yang sebelumnya tak terdengar aktifitasnya mulai muncul ke permukaan, menyambut perhelatan partai yang bersiap diri untuk menyongsong Pemilihan Umum tahun 2019 yang akan datang.
Ribuan kader dan simpatisan partai Hanura dari kabupaten Sragen, dimobilisir menuju Kota Semarang untuk merayakan puncak peringatan Hari Ulang Tahun ke-11. Dua titik simpul mobilisasi kader dan simpatisan dilakukan di Terminal Gemolong dan halaman Kantor DPRD Kabupaten Sragen.
Wakil Ketua DPD Partai Hanura Jawa Tengah yang juga Koordinator Dapil 4 yang meliputi Sragen, Karanganyar dan wonogiri, Tri Agus Bayuseno memimpin langsung mobilisasi kader dan simpatisan dari Dapil 4 menuju ke Kota Semarang. Menurut Bayuseno, keberhasilan mobilisasi kader dan simpatisan menuju perayaan Hari Ulang Tahun ke-11 kali ini menunjukkan konsolidasi partai dengan menyusun struktur partai sudah menyentuh hingga pelosok desa.
“Hari ulang tahun ke-11 kali ini, kami jadikan momentum untuk membangkitkan Partai Hanura di Sragen, Karanganyar dan Wonogiri meraih sukses pada Pemilu 2019 yang akan datang. Keinginan kami kuat, Partai Hanura harus memiliki keterwakilan yang lengkap, mulai dari DPRD 2, DPRD 1 serta DPR-RI. Target kami, Pemilu 2019 harus bisa masuk tiga besar,” tandas Tri Agus Bayuseno, kepada solotrust.com, saat melepas kader dan simpatisan menuju Semarang dari Terminal Gemolong Sragen, Sabtu(23/12/2017) pagi.
Terakhir kali, Partai Hanura memiliki satu wakil DPR RI dari Dapil 4 pada Pemilu 2019 atas nama Susaningtyas Nefo Handayani Kertopati, namun pada Pemilu 2014 perolehan suara Partai Hanura anjlok, hingga jumlah kursi di kabupaten merosot dan kursi DPR RI hilang. Kini dengan tekat baru Partai Hanura di Pemilu 2019, melalui sosok Tri Agus Bayuseno yang dikenal sebagai pengusaha nasional di bidang peternakan, bertekat meraih kembali kursi kursi yang hilang.
“Saya ingin mensinergikan profesi saya sebagai pengusaha ternak, dengan masyarakat Sragen, Karanganyar dan Wonogiri, melalui kiprah saya di bidang politik menuju parlemen dengan kendaraan Partai Hanura,” ujar Tri Agus Bayuseno dengan nada optimis.
Puncak perayaan Hari Ulang Tahun ke-11 Partai Hanura yang dipusatkan di Semarang dan dihadiri langsung Presiden Jokowi, akan menjadi moment penegasan kembali dukungan Partai Hanura untuk Presiden Jokowi pada Pemilu 2019 yang akan datang. (saf)
()