Serba serbi

Virgil van Dijk cs Sumbang Dana untuk Relawan Perang Corona

Olahraga

9 April 2020 12:26 WIB

Ekspresi pemain timnas Belanda Virgil van Dijk setelah mencetak gol.


JAKARTA, solotrust.com- Para pemain tim nasional Belanda, Virgil van Dijk dan kawan-kawan, telah bergabung bersama untuk memberikan sumbangan kepada platform sukarelawan Belanda, NL voor Elkaar.



Sebuah video yang dirilis pada platform Ons Oranje mengkonfirmasi bahwa para pemain tim nasional berkumpul untuk menyumbang ke perusahaan yang sedang melakukan banyak pekerjaan untuk memerangi wabah virus corona.

 “Kami bangga dengan Belanda dan bangga dengan tim dan kami memikirkan semua orang yang mengalami kesulitan saat ini. Di Oranje, kami ingin memberikan kontribusi kepada NL Voor Elkaar. Angkat kepala dan jaga satu sama lain.” Kata Kapten Oranje Virgil van Dijk.

Para pemain tim nasional Belanda juga menyumbangkan dana 11 juta euro atau sekitar Rp 192,88 miliar yang akan membantu klub di Belanda yang terkena dampak krisis keuangan karena virus corona. #teras.id

(wd)