CIAMIS, solotrust.com- Bencana tanah longsor di sebuah jalan di Desa Sukanagara, Kecamatan Sukanagara, Kabupaten Cianjur, Kamis (9/4/2020).
Kejadian tanah longsor tersebut berhasil diabadikan warga dan diunggah ke sosial media. Salah satu akun twitter yang mengunggah adalah @ @black__valley1.
Dalam video tersebut terlihat sebuah tebing yang tiba-tiba longsor. Secara bersamaan seorang pengendara sepeda motor hamper saja tersapu longsoran tanah.
“Video amatir saat seorang pengendara motor nyaris tertimpa longsor, beruntung pengendara tersebut berhasil menghindar, lokasi di Kecamatan Sukanagara, lokasi di belokan Lapangan Tarumanagara (Alun-Alun Sukanagara) - Cianjur Selatan. Kejadian terjadi sekira pukul 16:00 WIB.” Tulisnya.
Untuk sementara arus lalulintas dari Cianjur menuju Sindangbarang dialihkan melalui jalan pasar Sukanagara.
(wd)