Pend & Budaya

UNS Jadwalkan Wisuda Daring di Hari Pendidikan Nasional

Pend & Budaya

23 April 2020 09:57 WIB

Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho saat melantik wisudawan UNS Periode III di Gedung Auditorium GPH Haryo Mataram, UNS, Kentingan, Jebres, Solo, Sabtu (22/6/2019)

SOLO, solotrust.com - Universitas Sebelas Maret (UNS) akan menggelar wisuda periode II 2020 secara dalam jaringan (Daring) alias online bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional pada 2 Mei mendatang. Hal ini sesuai dengan Surat Edaran (SE) Nomor 25/UN27/SE/2020 terkait Kebijakan Rektor tentang Langkah-Langkah Penanganan Kegiatan Akademik Semester Genap Tahun Akademik 2019/2020 yang dikeluarkan Wakil Rektor Bidang Akademik UNS Prof Ahmad Yunus tertanggal 20 April 2020.

Rektor UNS, Prof Jamal Wiwoho mengatakan, penyelenggaraan wisuda UNS biasa dilakukan secara langsung di Auditorium GPH Haryo Mataram UNS. Namun, tahun ini wisuda tidak bisa dilakukan secara langsung karena kebijakan physical distancing akibat wabah Covid-19.



“Wisuda online ini sebuah trobosan yang dilakukan karena wisuda offline tidak bisa dilaksanakan akibat pemberlakukan social distancing, tidak boleh berkumpul dan mengadakan acara-acara,” paparnya, Rabu (22/04/2020).

Sementara itu, pendaftaran wisuda diperpanjang hingga 25 April 2020 pukul 24.00 WIB. Pihak UNS memberi kemudahan untuk pendaftaran wisuda, yakni melengkapi administrasi terkait ijazah dan transkrip nilai, persyaratan lainnya bisa dilengkapi pada saat pengambilan ijazah.

“Agenda ini dilakukan sebagai upaya untuk membantu mahasiswa pada jenjang berikutnya karena ijazah penting dimiliki oleh mahasiswa untuk mendaftarkan pekerjaan dan untuk keperluan lain di saat seperti ini,” tukas rektor. (awa)

(redaksi)