Pend & Budaya

11 Ucapan Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2023 untuk Teman, Guru, atau Rekan Kerja

Pend & Budaya

02 Mei 2023 12:01 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay/akshayapatra)

Solotrust.com - Ing Ngarso Sung Tulodho (menjadi guru harus bisa menjadi teladan, baik pada murid atau orang sekitar). Ing Madyo Mangun Karso (menjadi guru harus bisa membangkitkan semangat para murid). Tut Wuri Handayani (menjadi guru harus bisa menjadi energi, memberi dorongan moral, dan kekuatan).

Itulah tiga semboyan Ki Hajar Dewantara untuk dunia pendidikan. Berkat kiprahnya, 2 Mei ditetapkan sebagai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) sesuai hari kelahiran tokoh bangsa itu, 2 Mei 1889.



Ki Hajar Dewantara yang terlahir dengan nama Raden Mas Soewardi Soerjaningrat merintis cita-cita untuk memajukan kaum pribumi setelah bersekolah di Europeesche Akta yang nantinya menjadi pijakan mendirikan lembaga pendidikan.

Setibanya kembali dari pengasingan 1919, Soewardi muda pada 3 Juli 1922 kemudian mendirikan Perguruan Nasional Taman Siswa pada usianya ke-40 tahun. Dia kemudian mengubah namanya menjadi Ki Hajar Dewantara dan tidak menggunakan gelar di depan namanya agar lebih dekat dengan rakyat.

Ki Hajar Dewantara juga tercatat menjadi Menteri Pengajaran Indonesia (atau Menteri Pendidikan Pengajaran dan Kebudayaan). Tokoh bangsa yang lahir di Pakualaman Yogyakarta pada 2 Mei 1889, putra dari GPH Soerjaningrat dan cucu dari Pakualam III ini meninggal dunia pada 26 April 1959. Selang tujuh bulan kemudian, tepatnya 28 November 1959, Ki Hajar Dewantara dinobatkan sebagai Pahlawan Nasional kedua.

Mengenang kiprah dan jasa Ki Hajar Dewantara di dunia pendidikan, bangsa Indonesia selalu menggelar peringatan Hari Pendidikan Nasional setiap tahun, tepatnya pada 2 Mei.

Nah, di Hari Pendidikan Nasional ini kamu bisa memberikan ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional 2023 untuk dikirimkan kepada guru, teman, dosen, atau pun rekan kerja.

Berikut kami bagikan 11 ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional 2023, dirangkum dari berbagai sumber.

1. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Pendidikan adalah kunci kesuksesan. Tekun dan rajinlah menuntut ilmu demi cita-cita di masa depanmu.

2. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Pendidikan sebagai kunci pembuka gerbang masa depan. Karenanya tempalah dirimu dengan kesungguhan mencari ilmu.

3. Sematkan selalu mimpimu di setiap menuntut ilmu. Belajar giat dan buktikan kamu mampu menaklukkan dunia dengan kecemerlanganmu. Selamat Hari Pendidikan Nasional.

4. Setiap orang yang kita jumpai bisa menjadi guru selama mampu memberikan tuntunan dan pengalaman berharga. Teruslah belajar dan bermimpi meraih cita-cita. Selamat Hari Pendidikan Nasional.

5. Selamat Hari Pendidikan Nasional untuk segenap insan pendidikan di Indonesia. Mari berkarya untuk Indonesia sejahtera.

6. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Semoga pendidikan murah dan berkualitas tidak lagi sekadar angan-angan demi masyarakat yang maju dan berkepribadian.

7. Semoga pendidikan di Indonesia semakin berkualitas dan merata di pelosok negeri untuk mencetak generasi andal dan berkualitas dalam memajukan bangsa dan negara. Selamat Hari Pendidikan Nasional.

8. Selamat berjuang guru-guruku. Jasamu sungguh tak ternilai. Terima kasih sudah mengajarkan kami segala ilmu dan arti kehidupan untuk bekal di masa depan. Selamat Hari Pendidikan Nasional.

9. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Ayo kawan, kita kobarkan terus semangat Ki Hajar Dewantara untuk membuat bangsa ini cerdas dan bermartabat.

10. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Ayo bangkit dan berjuang melawan kebodohan dan kemiskinan. Mari kita cetak generasi penerus bangsa yang cerdas, berkarakter, dan berwawasan demi Indonesia tercinta.

11. Tak ada kutipan pendidikan yang lebih baik selain "Selamat Hari Pendidikan Nasional". Kita mungkin tak seberani Ki Hajar Dewantara, tapi kita tetap harus teguh dan punya nyali untuk memperjuangkan pendidikan bangsa yang berkarakter dan berkualitas.

Itulah ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional 2023. Semoga bisa menginspirasi! (and)

(and_)

Berita Terkait

15 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H yang Menyentuh Hati dan Penuh Makna

25 Ucapan Tahun Baru 2023 dari Kata-Kata Bijak, Lucu hingga Nyeleneh

8 Ide Bisnis Imlek, Raup Cuan Berlimpah!

Balik ke Ikatan Cinta, Arya Saloka Dibanjiri Ucapan Selamat

Nyesek, Usai Sidang Skripsi Tak Ada Teman Datang Beri Ucapan Selamat

10 Ucapan Selamat Hari Kartini 2022, Apresiasi untuk Wanita Indonesia

Jokowi Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PDIP

Kejari Boyolali Berhasil Selamatkan Uang Negara Rp2 Miliar

Gibran Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Megawati

Pabrik Silase Mulai Beroperasi, Lapas Terbuka Kendal Gelar Doa Selamatan

15 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H yang Menyentuh Hati dan Penuh Makna

Tips Mudik Sehat Aman dan Nyaman, Selamat Sampai Tujuan

Mengenang Ki Hajar Dewantara, Sosok di Balik Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei

UNS Jadwalkan Wisuda Daring di Hari Pendidikan Nasional

Tingkatkan Kinerja dan Profesionalisme Melayani Masyarakat Pendidikan, BBGP Jateng Canangkan ZI-WBK

Meriah, Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal Dikemas Jalan Sehat Hardiknas

Bupati Boyolali Kagumi Hasil Seni Lukis Siswa SD dan SMP

Mengenang Ki Hajar Dewantara, Sosok di Balik Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei

Hardiknas, PGRI Sukoharjo Serahkan APD Tahap II

Mengenang Ki Hajar Dewantara, Sosok di Balik Sejarah Hardiknas

Mengenang Ki Hajar Dewantara, Sosok di Balik Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei

Instansi Pemerintah Bisa Gelar Halal Bihalal setelah 2 Mei 2023

Langkah Gemilang Pipit, Putri Solo III 2023: Lulus Akselerasi dan Raih Gelar Wisudawan Tercepat

Supriyono Wakil Jateng Bawa Madrasah Raih ASN Award 2023 Kategori Guru Inklusi Terbaik

Pekan ke-15 Liga Futsal Profesional 2023/24, Cosmo JNE FC Hadapi Bintang Timur Surabaya di MNCTV

Capaian 2023, Pertamina Raup Laba Rp72 Triliun

3 Fraksi Sampaikan Pandangan Umum Raperda Pertanggungjawaban APBD 2023 dalam Paripurna DPRD Boyolali

Majukan Tanah Papua, Anak Muda perlu Kolaborasi, Toleransi dan Silaturahmi

Nikmatnya Sensasi Mi Hitam Abadi yang Punya Cita Rasa Unik

Pemkot Awasi Jalan KH Maskur dan Ki Hajar Dewantara dari Aktivitas PKL

Bangunan PKL di Jalan KH Masykur-KH Dewantara Mulai Dibongkar

Berita Lainnya