Viral

Bocor Adegan Tangan Buntung Sinetron Indonesia Sampai ke Malaysia

Viral

28 Mei 2020 18:31 WIB

Screenshot rekaman TikTok memperlihatkan tangan karakter utama pria (baju cokelat) yang seharusnya buntung

Solotrust.com - Sinema elektronik atau sinetron di Indonesia sempat booming dengan munculnya beberapa judul populer, seperti Keluarga Cemara, Losmen, maupun Si Doel Anak Sekolahan. Saat itu, sinetron bisa menjadi alternatif rumah produksi membuat sebuah proyek dengan budget lebih murah ketimbang mengeluarkan biaya untuk pembuatan film layar lebar

Sayangnya, perkembangan dunia sinetron maupun film televisi (FTV) yang juga sempat booming, saat ini semakin kurang menggembirakan. Sebelumnya terlihat benar bagaimana beberapa sinetron maupun FTV digarap serius, mengedepankan kualitas standar film layar lebar. Namun, saat ini beberapa tayangan produksi, baik itu sinetron maupun FTV cenderung dibuat 'yang penting jadi'.



Salah satu rekaman video tayangan sebuah sinetron di televisi swasta memperlihatkan betul adanya penurunan kualitas. Salah satu akun TikTok bernama @ditaputrimahend merekam 'kebocoran' adegan yang terjadi di sebuah sinetron Indonesia dan mengakibatkan kesalahan fatal pada isi cerita.

Pada tayangan rekaman video sinetron tersebut, diperlihatkan bagaimana seorang karakter utama pria tengah makan dengan kaki karena sudah tidak mempunyai tangan. Dia terlihat kesusahan saat hendak makan nasi dari piring dengan sendok. Merasa kesal, akhirnya pria itu menendang meja dengan kedua kakinya

"Aku nggak berguna, aku nggak berguna, nggak punya tangan," ucap karakter utama pria sembari menangis meratapi nasibnya.

Setelah itu, adegan berganti dengan latar lokasi sebuah sungai. Pria yang menjadi karakter utama itu pun melintas, kemudian berhenti. Dia memandang nanar jauh ke sungai dan mempertimbangkan bunuh diri.

Namun, ketika hendak melaksanakan aksinya, pria tadi dicegah dari belakang oleh seseorang yang memakai peci putih layaknya tokoh pak haji atau kyai. Karena dicegah dan agak meronta, tangan pemeran pria yang sedari awal disembunyikan di dalam pakaiannya pun otomatis keluar dan terlihat dalam tayangan.

"Eh kok ada tangannya," tulis akun @ditaputrimahend dalam rekaman TikTok miliknya.

Sontak rekaman video 'bocornya' adegan dalam sinetron Indonesia yang lolos tidak disensor itu pun menjadi viral di media sosial. Bahkan, rekaman video itu sampai ke Negeri Jiran, Malaysia. Dalam story akun Instagram @ditaputrimahend diperlihatkan percakapan antara pemilik akun dengan seorang warga Malaysia.

"Di Malaysia juga sudah viral videonya," ujar sesorang warga Malaysia yang sempat melihat rekaman video dari @ditaputrimahend.

Hal ini tentu menjadi catatan tersendiri bagi pegiat sinetron di Indonesia agar lebih bisa merapikan kerja yang telah dilakukan, meski acap kali mendapatkan budget produksi minim. (dd)

(redaksi)