Hard News

Awal Masuk Kerja, Puluhan PNS Pemkab Klaten Terlambat

Jateng & DIY

2 Januari 2018 14:20 WIB

Sejumlah PNS di lingkungan Pemkab Klaten terlambat mengikuti apel saat awal masuk kerja tahun 2018. (dok. solotrust.com)

KLATEN, solotrust.com - Usai menikmati libur tahun baru atau awal masuk kerja mengawali 2018, sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Klaten tampak terlambat masuk kerja. Dalam keterlambatan mereka, sejumlah PNS memilih meninggalkan kendaraannya di luar kantor dan bergabung mengikuti apel pagi bersama PNS lainnya.

Pantauan solotrust.com saat waktu menunjukan pukul 07.15 WIB, pintu gerbang kantor Pemkab Klaten langsung ditutup petugas. Usai apel pagi, para pegawai tersebut bergegas mengambil kendaraanya yang berada di luar pagar Pemkab Klaten.



Sekda Pemkab Klaten Jaka Salwadi mengatakan, dalam memasuki tahun baru 2018 ini, pihaknya mengajak semuanya untuk menjalankan visi dan misi Klaten. Dengan itu, para pegawai Klaten menjalankan tugasnya sebagaimana mestinya.

"Di tahun yang baru mari kita jalankan tugas dengan semangat baru. Menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya," kata Jaka, Selasa(2/1/2018).

Sementara itu Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Purwanto Anggoro Cipto menyingung perihal beberapa PNS yang terlambat masuk kerja di awal tahun. Dirinya pun mengajak di tahun baru ini agar sesuai dengan aturan, tidak lagi ada yang terlambat. Dengan begitu bisa mewujudkan menjadi pegawai yang benar-benar disiplin.

"Tidak ada alasan malam lembur maupun apa. Kita mesti disiplin. Mari kita saling mengingatkan, sehingga tidak terjadi apa-apa yang tidak diinginkan,"kata Purwanto.

(joko)

(way)