Hard News

Warga: Senang Bisa Kerja Bareng Tentara

TNI / Polri

14 Juli 2020 01:43 WIB

 

PURWODADI, solotrust.com- Sejumlah warga berikut para relawan dari Majelis Tafsir Alqur'an (MTA) dari sejumlah cabang di wilayah Grobogan, yang membantu pekerjaan TMMD, mengaku senang bisa kerja bareng Tentara di lokasi TMMD.



Tofik (43),salah satu relawan dari MTA Cabang Gubug, menyatakn, untuk bisa ikut terlibat di TMMD Tamabsleo, dirinya dengan sejumlah rekan harus menempuh jarak sekitar 20 Km. Semua itu dilakukan semi untuk bisa terlibat di kegiatan TMMD.

Dikemukakan, saat ikut kerja di sasaran fisik, bergabung dengan warga dan TNI, benar-benar merasakan kebanggaan yang luar biasa, bisa ikut kerja membangun  di pedesaan. Selain itu juga bangga karena bisa bekerja bersama Tentara.

''Senang dan bangga bisa kerja bareng pak Tentara. Ini benar-benar pengalaman yang baru saya alami selama ini. Saat istirahat kita bisa saling tukar dan berbagi pengalaman,'' papar Tofik. 



(wd)