Ekonomi & Bisnis

HUT RI, PGS Tawarkan Program Belanja Menguntungkan

Ekonomi & Bisnis

15 Agustus 2020 12:31 WIB

Suasana Pusat Grosir Solo di akhir 2018

SOLO, solotrust.com - Pusat Grosir Solo (PGS) kembali menggelar program belanja bulanan pada Agustus sekaligus memeriahkan bulan kemerdekaan. Tema bulan ini adalah Gebyar Belanja Pusat Grosir Solo “Solo Galeria," berlangsung mulai 15 hingga 22 Agustus 2020.

Asisten Manajer Marcomm PGS, Aditya Rifki dalam rilisnya mengatakan, program belanja menarik ini akan memberikan hadiah harian dan akhir periode kepada pengunjung yang berbelanja di seluruh tenant PGS tanpa batasan minimal belanja. Hadiah dibagikan berupa paket sembako dan alat elektronik di akhir pekan.



"Pengunjung cukup menukarkan nota belanja ke booth undian di lobi utama PGS. Pengundian akan dilakukan setiap harinya pukul 16.00 WIB," paparnya, Jumat (14/08/2020).

Rangkaian acara Gebyar Belanja Pusat Grosir Solo dimulai pada 15 Agustus dan dibuka dengan acara Gema Indonesia Pusaka. Acara ini merupakan bentuk perayaan HUT Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia di tengah masa pandemi. PGS berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam penyelenggaraan acara Gema Indonesia Pusaka.

"Acara Gema Indonesia Pusaka adalah momentum yang mengajak seluruh karyawan manajemen, tenant, dan pengunjung untuk menyanyikan lagu nasional kebanggaan bangsa Indonesia. Dua lagu yang akan dinyanyikan adalah Indonesia Pusaka dan Hari Merdeka," imbuh Aditya Rifki.

Pada Agustus ini pula, PGS akan meluncurkan pembayaran menggunakan QRIS. Program Semarak 75 dirancang guna memberikan kenikmatan belanja bagi pengunjung. Konsumen akan mendapatkan diskon cashback 20 persen pada pembelanjaan menggunakan QRIS. Program Semarak 75 ini pada Agustus memang akan berlaku terbatas pada beberapa tenant yang telah diakuisisi proses pembayaran secara digital.

"Ke depannya kami bersama pemerintah dan bank BUMN akan meluncurkan secara resmi program diskon cashback yang lebih besar saat semua tenant telah terakuisisi," pungkas Aditya Rifki. (awa)

(redaksi)