Hard News

Komunitas Berburu SJHC Karanganyar Bantu Petani Buru Hama

Jateng & DIY

24 Agustus 2020 11:54 WIB

Bakti sosial Sapu Jagat Hunting Club (SJHC) di Karanganyar.

 

KARANGANYAR, solotrust.com- Puluhan pemburu dengan senapan angin yang tergabung dalam Sapu Jagat Hunting Club (SJHC) di Karanganyar menyalurkan berburu hama petani secara massal. Perburuan hewan hama ini untuk membantu petani dan warga memerangi hama seperti hewan tupai dan tikus,  yang menyerang buah-buahan dan tanaman padi warga Desa Kwangsan, Kecamatan Jumapolo Karanganyar. Selain melakukan perburuan, komunitas ini juga setiap 3 bulan sekali menggelar bakti sosial untuk warga yang kurang mampu.



Komunitas pemburu SJHC ini dalam perburuannya bergerak bersama dan melakukan penyisiran. Begitu melihat ada target hewan hama tanaman yang muncul, mereka langsung menembaknya. Kegiatan ini tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan jaga jarak.

Ketua SJHC Wahyu Sukasno mengatakan, komunitas berburu ini  memiliki  hobi menembak namun tidak bertujuan untuk merusak alam lingkungan serta ekosistem. Karena perburuan di hutan dilarang oleh pemerintah, para anggota komunitas ini akhirnya menyalurkan hobi dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, seperti halnya berburu hewan hama seperti tupai, tikus, babi hutan, dan hewan lainnya yang merusak tanaman para petani.

“SJHC yang berdiri tahun 2017 lalu memiliki 27 anggota di Solo Raya, kami siap 24 jam untuk menerima panggilan dari warga masyarakat yang membutuhkan sniper untuk pembasmi hama.” Katanya.

Komunitas ini akan memberikan bantuan secara gratis tanpa dipungut biaya. “Tinggal kontak di sekretariat kami di nomor 085291466444 free alias gratis tidak dipungut biaya. Habungi nomer tersebut kami dulur-dulur SJHC  siap meluncur.” Tambahnya.

Selain membantu basmi hama petani, kegiatan rutin SJHC juga rutin mengadakan bakti sosial bagi masyarakat setiap tiga bulan sekali. Seperti berbagi sembako, bagi warga kurang mampu, melakukan bersih-bersih dan pengecatan di rumah ibadah, bedah rumah ringan bagi duafa dan masih banyak lagi aksi sosial lainnya. (joe)



(wd)