Entertainment

Puncaki Billboard HOT 100, V BTS Kenang Cerita Pertama Kalinya ke Seoul dari Kampung Halamannya

Musik & Film

13 September 2020 14:03 WIB

V BTS dalam salah satu foto konsep "Dynamite" (Dok. Big Hit Entertainment)

Solotrust.com- BTS dengan lagunya "Dynamite" menjadi artis Korea Selatan pertama yang memuncaki chart Billboard HOT 100. Untuk merayakan capaian ini, agensi BTS menggelar "Global Media Day" secara online. Dalam kesempatan itu, V turut ditanya tentang reaksi pertamanya setelah mendengar "Dynamite" memuncaki chart itu.

"Berpikir tentang bagaimana kami tujuh tahun yang lalu, dan kami datang jauh-jauh ke Seoul dari kampung halaman kami tanpa apa-apa, berlatih di ruang latihan kecil di basement, dengan berisik berkumpul bersama untuk berlatih lagu dan menari. Kenangan seperti itu masih jelas di kepala saya," kenangnya.



Ia kemudian teringat kisah sedihnya sebelum debut, yakni saat pertama kalinya ke Seoul dari kampung halamannya di Daegu. "Saya tidak tau mengapa ingatan ini tiba-tiba muncul, tapi ayah saya dan saya ditipu oleh sopir taksi ketika kami pertama kali tiba di Seoul. Kami tidak tahu bahwa dia membawa kami melalui tiga terowongan hanya dari stasiun ke Sinsadong."

Dia melanjutkan, "Sekarang melihat ke belakang, itu telah menjadi kenangan yang menyenangkan. Segala sesuatunya hingga sekarang, bahkan saat-saat tersulit, semuanya menjadi kenangan indah untuk disayangi. Saya sangat bersyukur sekarang."

Sebelumnya V pun pernah menceritakan kejadian itu dalam acara fanmeeting "Muster: Magic Shop" di KSPO DOME, Seoul. Saat itu V mengatakan bahwa setelah ditelepon dan diberitau kalau ia menjadi satu-satunya yang lolos audisi di Daegu, ia dan ayahnya pergi ke Seoul dan naik taksi dari terminal bus ke Big Hit Entertainment. Itu adalah pertama kalinya keduanya naik taksi di Seoul dan sopir menagih biaya sebesar 32.800 Won (sekitar Rp375 ribu)."

V juga mengatakan bahwa ia dan ayahnya masih membicarakan momen naik taksi itu. Meski demikian, V mengatakan bahwa sopir taksi itu pasti memiliki alasan untuk meminta uang lebih banyak. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Rekor! All Too Well dari Taylor Swift Jadi Lagu Terpanjang yang Puncaki Billboard HOT 100

TWICE Tembus Billboard HOT 100 & Official Top 100 untuk Pertama Kalinya dengan The Feels

My Universe Coldplay & BTS Puncaki Billboard HOT 100

Butter BTS Puncaki Billboard HOT 100 Selama 4 Minggu, Rekor Terlama untuk Artis Asia

Film Out Jadi Lagu Jepang Pertama BTS yang Tembus Billboard HOT 100

Rosé Cetak Rekor di Billboard HOT 100 dengan On The Ground

Lomba Foto dan Video Pasaraya Ramadan Competition, Hadiah Puluhan Juta Menanti

Persis Curi 3 Poin Penting dari Borneo FC, Lepas dari Zona Degradasi

Timnas Indonesia Main Imbang Lawan Yaman di Piala Asia U20, Indra Sjafri Minta Maaf

Ramadan, Metro Park View Hotel Hadirkan Pengalaman Buka Puasa dengan Hidangan Nusantara, Asia dan Timur Tengah

Bandara VVIP IKN segera Selesai Dibangun, Dukung Mobilitas Pemerintahan dan Ekonomi

Hari Valentine, LRT Jabodebek Hadirkan Kompetisi Seru dan Bagi-bagi Es Cokelat Gratis

6 Kegiatan Promosi Album Layover V BTS, ARMY Wajib Tahu

Ciee.. Lisa BLACKPINK Naik Jet Pribadi Bareng V BTS ke Paris, Ada Apa Nih?

V BTS akan mengisi OST drama "Our Beloved Summer" yang dibintangi Choi Woo Shik & Kim Da Mi (Dok. SBS)

Sunwoo dan Jay ENHYPEN Pilih V BTS Sebagai Role Model, Ini Alasannya

Vokal V BTS Dianalisis Penyanyi Opera Asal Jepang: Ada Harta Karun di Tenggorokannya

Jungmo CRAVITY Ternyata Seorang ARMY, Idolakan V BTS

J-Hope BTS Selesaikan Wajib Militer Hari Ini, Fans Antusias Sambut Sang Idol

Kalahkan Kendall Jenner, Jin BTS Pecahkan Rekor Like Terbanyak dalam Sejarah Gucci

SIM-nya Dicabut, Suga BTS Minta Maaf usai Berkendara dalam Keadaan Mabuk

Jin BTS Wakili Korsel sebagai Pembawa Obor Olimpiade Paris 2024

Sold Out King, Campaign Suga BTS dengan Brand Valentino Diserbu hingga Sold Out

Jimins Production Diary, Cerita di Balik Album FACE

Berita Lainnya