Hard News

Tak Peroleh Rekomendasi PDIP, Diah Warih Dukung Gibran

Jateng & DIY

19 Oktober 2020 18:31 WIB

Politikus PDIP, Diah Warih Anjari mendukung pasangan Gibran-Teguh sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Solo dalam Pilkada 2020

SOLO, solotrust.com - Politikus PDIP, Diah Warih Anjari mendukung pasangan Gibran-Teguh sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Solo dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020. Dukungan ini diberikan setelah Diah Warih (Diwa) tidak memperoleh rekomendasi dari PDIP sebagai bakal calon wali kota Solo.

"Sebelumnya saya mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Solo, namun tidak mendapatkan rekomendasi, maka dukungan saya berikan penuh ke pasangan Gibran-Teguh. Kami akan membantu mewujudkan 90 persen perolehan suara Gibran-Teguh dalam Pilwakot Solo 2020," ujarnya, Senin (19/10/2020).



Salah satu upaya dilakukan untuk mendukung Gibran-Teguh, yakni dengan peresmian Diwa Center yang akan menggerakkan relawan Diwa memenangkan pasangan Gibran-Teguh. Salah satu slogan Diwa Center adalah "HPmu Poskomu" menjadi inovasi Diwa dalam langkah pemenangan pasangan Gibran-Teguh.

"Kami memfasilitasi pemasangan WiFi gratis bagi masyarakat yang membutuhkan. Dengan ini kami harapkan mampu menyampaikan informasi-informasi terkait figur pasangan Gibran-Teguh kepada masyarakat. Melalui "HPmu Poskomu" ini menjadi salah satu langkah kampanye efektif di tengah pandemi corona," terang Diah Warih.

Diwa sendiri berharap pemasangan WiFi gratis mampu membantu di bidang lain bagi warga. Seperti salah satunya bagi siswa sekolah yang saat ini tengah menjalankan program learning from home alias belajar dari rumah.

"Salah satunya bisa digunakan oleh siswa-siswa kita yang tengah mengikuti pembelajaran daring (dalam jaringan). Bisa memanfaatkan fasilitas WiFi gratis," papar Diah Warih.

Di lain sisi, ia menilai sosok Gibran sebagai anak muda memiliki kapabilitas memimpin Kota Solo.

"Melalui Diwa Center ini akan kami sampaikan ke seluruh relawan Diwa dan meneruskannya ke masyarakat tentang sosok figur Gibran yang layak memimpin Solo," tegasnya. (awa)

(redaksi)