Hard News

Hari Pahlawan, Presiden: Perjuangan Kita Kini Memutus Penyebaran Covid-19

Hard News

10 November 2020 10:31 WIB

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). (Foto: setkab.go.id)

JAKARTA, solotrust.com - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Selasa (10/11/2020) pagi, memimpin Upacara Ziarah Nasional dalam rangka Peringatan Hari Pahlawan 2020. Upacara digelar di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata, Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Sementara lewat akun Instagram resminya, @jokowi, presiden menyatakan tekad bangsa Indonesia saat ini meneruskan perjuangan para pahlawan di palagan lain, salah satunya memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Bangsa ini masih tegak berdiri dan maju berlayar mengarungi zaman karena perjuangan para pahlawan. Mereka hadir di setiap masa dan menyambut setiap tantangan. Hari ini, kita mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur, sembari memancang tekad untuk meneruskan perjuangan mereka di palagan yang lain," tulis akun Instagram Presiden Jokowi, Selasa (10/11/2020).



Perjuangan kita kini, Kepala Negara menegaskan, memutus rantai penyebaran pandemi Covid-19 yang sudah delapan bulan mendera negeri ini.

Sementara itu, mengenang pertempuran 10 November 1945 di Surabaya, dalam suasana hening, dibunyikan sirene dan diakhiri dengan mengheningkan cipta dipimpin Presiden Jokowi yang bertindak selaku inspektur upacara di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata

Setelah itu, melansir laman resmi Sekretariat Kabinet RI, setkab.go.id, presiden meletakkan karangan bunga, diikuti pembacaan doa bagi arwah para pahlawan dipimpin Menteri Agama Fachrul Razi. Selepas upacara, Jokowi melaksanakan tabur bunga di pusara beberapa pahlawan.

(redaksi)

Berita Terkait

Peringati Hari Pahlawan, Aston Inn Pandanaran Semarang Gelar Kegiatan Sosial

Lestarikan Budaya, Panji Suko Gelar Pameran Keris Dalam Rangka Hari Pahlawan

Hari Pahlawan, Aston Inn Pandanaran Semarang Kunjungi Skadron 11/Amur Amara Jaya

Peringati Hari Pahlawan, Pelukis asal Klego Boyolali Pamerkan Karya

Hari Pahlawan Nasional, Solo Grand Mall Gelar Pameran dan Edukasi Keris

Peringati Hari Pahlawan, Warga Bulukerto Wonogiri Ramai-ramai Ikuti Jalan Santai

Tulisan "Adili Jokowi" Bertebaran di Solo, Satpol PP Siap Turun Tangan

Penetapan Respati Ardi-Astrid Widayani oleh KPUD Solo, Ini Pesan Jokowi

Jokowi Tanggapi Santai Pernyataan Connie Bakrie yang Singgung Iriana

Rumah Jokowi jadi Spot Wisata Baru Selama Libur Nataru

Tanggapan Gibran dan Jokowi Dikaitkan Soal Hasto jadi Tersangka KPK

Menikmati Liburan, Jokowi Momong 6 Cucu di Solo Safari

Puan Maharani Ajak Kader Cegah Penyebaran Covid-19 dan Perbaiki Struktur Partai

Kapolri Lepas 40.366 Bhabinkamtimas sebagai Tracer Penyebaran Covid-19

Cegah Penyebaran Covid-19, Satgas Nasional Bagikan 1 Juta Masker

New Normal: Awas! 3 Tempat Ini Berpotensi Jadi Klaster Baru Penyebaran Covid-19

Presiden Tetapkan Bencana Nonalam Penyebaran Covid-19 sebagai Bencana Nasional

Ziarah ke Taman Makam Pahlawan, Kapendam IV: Refleksi Semangat Perjuangan Pahlawan

Peringati Hari Dharma Karya Dhika, Kanwil Kemenkumham Jateng Upacara Tabur Bunga

Ratusan Pegawai Kemenkumham Jateng Bersihkan Taman Makam Pahlawan

Kenang Jasa Pahlawan, Ganjar Ungkap Kembali Makna Jas Merah

Hari Pahlawan, Solo American Jeep Ziarah ke Makam Pahlawan dan Gelar Baksos

Peringatan HUT TNI Ke 73, Dandim Wonogiri Pimpin Ziarah TMP

Wamenag dan Sejumlah Tokoh Muhammadiyah Lepas Jenazah Abdul Malik Fajar ke Kalibata

Berita Lainnya