Pend & Budaya

Minat Masyarakat Studi di Luar Negeri Tinggi, Alfalink Gelar Expo

Pend & Budaya

16 Januari 2018 14:19 WIB

Alfalink Expo. (solotrust.com/arum)

SUKOHARJO, solotrust.com- Minat masyarakat Solo untuk belajar Bahasa Inggris sangat tinggi terutama yang ingin menempuh studi ke luar negeri. Hal itu diungkap oleh Direktur Alfalink Solo, Lilyana Sari dalam acara Alfalink International Education Expo, Senin (15/1/2018).

"Banyak sekali yang mencari informasi terutama mereka yang bertujuan belajar ke luar negeri. Kebanyakan peminat dari Solo memilih negara Australia, Malaysia, dan Amerika Serikat. Banyak juga siswa kita yang mendapat beasiswa ke negara Inggris," ujarnya di sela acara di Best Western Premier Hotel.



Pameran Pendidikan Internasional tersebut rutin digelar setahun 2 kali, yaitu di bulan Januari dan Agustus. Bertujuan untuk menjembatani dan mempersiapkan para siswa sejak awal. Acara dibagi menjadi 2 sesi, yaitu IELTS Test Simulation and Workshop bersama IELC jam 2-4 sore dan seminar & workshop Pemilihan Jurusan yang Tepat Sesuai Bakat dan Minat jam 4 sore - 7 malam.

"Simulasi untuk mengukur kemampuan Bahasa Inggris siswa, bila belum mencukupi mereka harus ambil les atau kursus. Sedangkan seminar menyasar orang tua dan anak, untuk memberi wawasan terutama anak-anak SMA terkait jurusan yang tepat sesuai bidang dan kemampuan. Sebab selama ini anak sering bingung ambil jurusan apa, ada yang ikut teman atau ikut keinginan orang tua," terangnya.

Pihaknya menargetkan 300 peserta dalam expo yang ditujukan untuk siswa SMA, mahasiswa S1-S3, dosen dan umum tersebut. Tak hanya digelar di Solo tapi juga di Jakarta, Semarang, Bandung, Makassar dan Surabaya.

Alfalink English Course (AEC) adalah pusat pelatihan bahasa Inggris untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris secara akademik dan general, terutama bagi yang ingin melanjutkan pendidikan di luar negeri. Dengan proram terstruktur, AEC membantu murid menghadapi tes TOEFL, IELTS, dan berbagai tes masuk sekolah lain.

Alfalink juga melayani konsultasi studi ke luar negeri, pendaftaran sekolah, english placement test, penerjemahan rapor/ijazah, pengurusan visa, pencarian akomodasi, reservasi tiket pesawat, sampai penjemputan di bandara. Juga ada program study tour 2 minggu yang menyasar pelajar SMP-SMA, antara bulan Juni-Juli atau Desember-Januari. Bermanfaat agar siswa merasakan atmosfir studi di luar negeri, mengembangkan kemampuan bahasa Inggris, bertemu langsung dengan perwakilan dari berbagai universitas unggulan di kota tujuan, dan menambah pertemanan.

Adapun negara tujuan yang bisa dipilih siswa mulai dari Amerika Serikat, Australia, China, Inggris, Italia, Kanada, Malaysia, Perancis, Selandia Baru, Singapura hingga Swiss.

"Kita harapkan peminat studi di luar negeri meningkat karena kita tahu era kemajuan jalan terus. Apalagi ditambah pendidikan meningkat pesat. Alfalink menjembatani para siswa untuk mempersiapkan diri sejak jauh-jauh hari," pungkasnya. (Arum)

()