Ekonomi & Bisnis

Ramadan, Harris Hotel & Conventions Solo Hadirkan Bujono Nusantara

Ekonomi & Bisnis

16 April 2021 21:31 WIB

Suasana buka bersama di rooftop lantai 17 Hotel Harris Solo

SOLO, solotrust.com- Ingin berbuka puasa dengan suasana kafe atau rooftop? Harris Hotel & Conventions Solo menawarkan kedua pilihan tempat itu dengan promo spesial Ramadan bertajuk Bujono Nusantara.

Marketing & Branding Manager, Katarina Jessica menjelaskan promo Bujono Nusantara ini menyajikan menu nusantara yang berbeda setiap harinya.



"Buka bersama di Harris tahun ini tempatnya ada dua. Setiap hari akan dirolling di Harris Cafe dan di Rooftop lantai 17. Menu nusnatara ganti-ganti tiap hari," ujarnya pada media, Rabu, (14/4/2021).

"Bagi yang tidak bisa ke hotel langsung atau ingin buka puasa di rumah saja, Harris Hotel menawarkan paket hantaran Iftar Ramadan," imbuhnya.

Selain itu, bagi tamu yang ingin menikmati suasana menjelang buka puasa dengan menikmati keramaian kota, Harris Ngabuburit juga menawarkan takjil dan ada stall live cooking di Taman Ageng depan hotel.

Untuk memeriahkan suasana Ramadan, pihak hotel menyediakan hiburan Angklung setiap Senin-Kamis dan musik Gambus setiap Jumat. Harris Ngabuburit hanya ada Senin hingga Jumat saja.

Nah, bagi tamu perusahaan atau rombongan keluarga atau teman yang ingin berbuka bersama di ballroom atau ruangan yang lebih privat, pihak hotel dapat mengakomodasi dengan harga fleksibel.

"Semuanya kami lakukan dengan menerapkan standar protokol kesehatan dan kehigienisan yang ketat serta pengaturan jarak aman," katanya. (rum)

(end2021)