SOLO, solotrust.com - Masa pandemi nyatanya dapat menjadi tantangan sekaligus membuka peluang baru lho, Solotrusters. Hal ini ditunjukkan dengan dibukanya Se'i Sapi 3 Nona pada Jumat (04/06/2021). Berlokasi di Foodcourt Pasar Gede Solo lantai 2, gerai ini menawarkan berbagai varian daging asap khas Kupang, NTT.
Nah, bagi kalian pecinta daging asap bisa mampir ke pasar ikonnya Kota Bengawan. Ngomong-ngomong nih, menurut pemilik cabang Se'i Sapi 3 Nona Solo, Christina Sasa, pembukaan ini adalah cabang ke-5 di Indonesia.
"Ini baru kali pertama di Solo, empat lainnya ada di Jakarta," tutur perempuan yang biasa dipanggil Sasa.
Sebagai produk cabang, dijelaskan pihaknya menggunakan bumbu dan bahan yang dikirim langsung dari pusatnya di Jakarta. Hal itu, menurutnya dilakukan guna menjaga kualitas dan rasa agar tetap sesuai standar. Pembuatan produk juga diklaim dibuat langsung oleh chef asli Kupang untuk mempertahankan citarasa.
"Dagingnya harus melalui pengolahan khusus dan prosesnya lama, sambalnya juga. Demikian pula yang masak harus orang Kupang asli," papar pemilik pusat Se'i Sapi 3 Nona, Ineke Wulandari yang juga hadir dalam pembukaan.
Usaha Se'i Sapi 3 Nona sendiri baru dirintis pada 2021. Diakui Ineke Wulandari, tujuan awalnya untuk membuka usaha dan menyediakan lowongan pekerjaan. Se'i Sapi 3 Nona juga membuka peluang kemitraan sehingga dapat menyerap usaha lebih luas.
"Fokus kuliner dipilih karena siapa pun membutuhkan makanan dan pasti perputaran cashflow-nya lebih cepat," tambahnya.
Ketika ditanya alasan pemilihan Pasar Gede sebagai lokasi gerai, keduanya mengungkapkan, hal itu merupakan saran dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Pasar Gede direncanakan akan menjadi pusat kuliner Solo. Selain itu, belum ada gerai Se'i Sapi di Foodcourt Pasar Gede.
"Rencananya yang area tengah (lapangan bulutangkis) akan dirombak bagian atapnya agar lebih clear (bersih-red). Itu rencana pemerintah. Makanya disarankan di Pasar Gede dan langsung kami setujui," terangnya.
Saat ini Se'i Sapi 3 Nona dapat langsung dinikmati di gerai dari pagi hingga malam hari. Berbagai varian daging dan ukuran dibanderol dengan harga cukup kompetitif, Solotrusters. Menariknya, selama masa pembukaan, Se'i Sapi 3 Nona juga menawarkan program promo. (Azmi/Azizah)
(redaksi)