SUKOHARJO, solotrust.com - Empat kantor desa di wilayah Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo ditutup sementara. Penutupan ini merupakan imbas dilakukannya tracing terhadap perangkat desa Karangwuni yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Klaster kantor desa di Kecamatan Polokarto diduga berawal dari salah satu perangkat desa Karangwuni yang terpapar Covid-19 oleh keluarganya. Atas temuan tersebut, Satgas Covid-19 kecamatan setempat melakukan tes usap antigen terhadap seluruh perangkat desa, termasuk 17 kepala desa (Kades) di seluruh wilayah kecamatan Polokarto.
Hasilnya, empat Kades dinyatakan positif Covid-19. Mereka adalah Kades Pranan, Kades Bulu, Kades Kemasan dan Kades Karangwuni. Untuk menghindari penyebaran virus corona, empat kantor desa tersebut ditutup sementara. Seluruh pelayanan warga dilakukan secara daring.
“Mau tidak mau pelayanan yang ada di balai desa ditiadakan dulu supaya pemutusan rantai penyebaran dapat dilaksanakan,” kata Plt.Camat Polokarto Hery Mulyadi kepada Solotrust.com , Jumat (18/6).
Setelah Desa Karangwuni, selanjutnya seluruh perangkat desa di Desa Pranan, Desa Bulu dan Desa Kemasan juga akan dilakukan tes usap antigen.
Masyarakat dihimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan ketat dalam beraktivitas sehari-hari, tak terkecuali bagi yang sudah mendapatkan vaksin. (nas)
()