Sebagian gamers ketika mereka bosan dengan tampilan bawaan game, mereka sering mencoba variasi dengan mengganti tampilan tersebut. Begitu juga dengan game Free Fire yang saat ini sedang ramai menjadi perbincangan. Mungkin kalian juga pernah mendengar tentang kode bio FF badge, saat ini sedang ramai diperbincangkan oleh players game yang berjenis battle royale ini. Tidak mengherankan, karena dengan kode tersebut, kalian bisa mengganti tampilan profile menjadi lebih keren dan bervariasi.
Sekilas Tentang Kode Bio Free Fire Badge
Sebelumnya mari kita bahas dulu pengertian dari kalimat tersebut, sebagian mungkin dari kalian bingung apa yang dimaksud bukan! Diambil dari tiga kata utama yaitu kode, bio dan badge. Yang pertama adalah kata “kode” yang berarti huruf atau angka yang mempunyai arti tertentu. Dalam hal game FF ini, maksudnya adalah kode warna HTML yang biasanya dipakai untuk bahasa pemrograman. Yang kedua adalah “Bio” yang merupakan kependekan dari biografi, umumnya sebagian orang menyebutnya profile. Biasanya berisi sekilas gambaran umum tentang pengguna atau user. Yang ketiga adalah “badge”, dalam game Free Fire ini mempunyai arti lencana atau pangkat pada akun kalian.
Jadi jika digabungkan, kode badge bio ff mempunyai arti kurang lebih seperti ini, kode yang digunakan untuk mengganti tampilan bio dan pangkat pada sebuah game Free Fire. Kode yang digunakan umumnya adalah:
· [DAA520] ★ ♫ ✿
· 999 999 999
Apakah Aman Mengganti Kode Bio Free Fire?
Kalau hanya sekedar mengubah tampilan, tentu masih aman untuk digunakan, hal ini berbeda jika kalian menggunakan cheat yang dapat merugikan pengembang dan pemain lain. Mengganti kode bio tidak akan mempengaruhi permainan sedikitpun. Tidak juga mempengaruhi atau mengganggu fitur yang terdapat dalam game FF. hal ini terbukti karena tidak ada laporan tentang akun yang dibaned karena mengganti kode bio.
Jadi jika kalian tertarik dan ingin mencoba, silahkan lanjutkan membaca, karena dibawah akan saya jelaskan bagaimana cara mengganti badge dengan terperinci. Tentunya mudah untuk kalian ikuti!
Baca Juga : EventFF 2021.com
Cara Mengganti Kode Bio FF Badge
Sesuai janji saya bahwa akan dijelaskan dengan detail bagaimana cara mengganti kode bio FF badge agar lebih menarik dan tidak membosankan. Hal yang perlu kalian perhatikan adalah kode dan dimana peletakannya agar tidak keliru.
1. Sudah saya sebutkan kode yang umum diatas, silahkan kalian scroll keatas untuk menemukannya, jika sudah ketemu, copy kode tersebut.
2. Selanjutnya kalian buka aplikasi FF di ponsel dan masuk di profile kalian. Tidak perlu dijelaskan untuk langkah yang satu ini ya! Saya yakin kalian sudah tahu tempatnya.
3. Pilih “edit” biasanya ada di pojok atas dengan logo pensil.
4. Pada tampilan baru, kalian lihat kebawah, ada bagian “signature”, pilih edit dengan menekan tombol pensil seperti langkah diatas.
5. Paste kode yang telah kalian copy tadi pada kolom yang sudah disediakan. Kemudian lanjutkan dengan pencet tombol simpan.
6. Coba lihat tampilan profile kalian, apabila sudah berubah, artinya kalian sudah melakukan langkah diatas dengan benar.
Kalian juga bisa mencoba variasi lain misalkan dengan mengganti warna favorit selain warna diatas. Oh ya, kode DAA520 sebenarnya adalah kode html untuk warna emas atau gold. Hal ini sesuai dengan warna rank elite pass. Jadi kalian bisa mencoba menggantinya kode bio FF badge dengan warna lain, seperti hijau dengan kode 008000 atau FF0000 yang berarti warna merah.
Sumber Artikel : arenagame.co.id
(wd)