Serba serbi

Moeldoko Klaim Ivermectin sebagai Obat Covid-19

Kesehatan

28 Juni 2021 19:31 WIB

Ilustrasi. (Foto: stevepb/pixabay)

JAKARTA, solotrust.com - Pemberitaan soal ivermectin yang diklaim dapat menjadi obat Covid-19 tidak terlepas dari peran Moeldoko, Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI).

Berdasarkan informasi, Ketua Umum HKTI Moeldoko telah melakukan pembagian ivermectin di Indonesia, antara lain pada 8 Juni 2021 di sejumlah daerah di Jawa Tengah, seperti Kudus, Demak, Sragen, Bangkalan hingga Kalimantan Barat.



"Selaku ketua HKTI, kami mengambil inisiatif untuk mengedarkan sebanyak 32.900 tablet melalui HKTI. Hasil sementara yang ditunjukkan sangat baik dan terlihat efektif dalam menyembuhkan Covid-19," terangnya melalui rilis yang diterima solotrust.com, Senin (28/06 2021).

Menurut Moeldoko, pasien positif Covid-19 di Kudus sudah bisa menjadi negatif rata-rata dalam rentang waktu sekira tujuh hingga sepuluh hari. Selain itu, sejumlah pihak telah menerbitkan bukti-bukti ilmiah kemanjuran ivermectin melawan Covid-19 seperti dipaparkan FLCCC, BIRD Group, dan American Journal of Therapeutics.

"HKTI berencana meneruskan pengedaran ke daerah-daerah lain di Indonesia. Kami juga berharap ivermectin dapat disebarluaskan kepada seluruh masyarakat Indonesia demi melawan Covid-19," ungkapnya.

Front Line Covid-19 Critical Care Alliance (FLCCC) menilai sejarah dan tingkat keamanan ivermectin sangat bagus karena belum ada manusia yang tercatat meninggal karena mengonsumsi obat itu.

Berdasarkan data FLCCC, obat ivermectin sudah digunakan di seluruh dunia selama 40 tahun oleh lebih dari 40 miliar manusia sebagai obat antiparasitik.

Penelitian pada 2012 menemukan, ivermectin bisa menghalangi virus Zika, Dengue, West Nile, influenza, HIV, dan lainnya. Pada 2015, penemuan ivermectin dianugerahkan dengan Nobel Prize. Ivermectin juga masuk dalam daftar obat esensial WHO.

Chief Medical Officer FLCCC, Pierre Kory mengklaim, dalam penanganan Covid-19, ivermectin terbukti sangat efektif sebagai obat pencegahan dan penyembuhan penyakit Covid-19 secara kuantitatif maupun kualitatif.

"Saatnya sekarang untuk dunia menggunakan ivermectin secara massal demi segera mengatasi pandemi Covid-19. Kami juga menyampaikan imbauan kami untuk pemerintah Indonesia segera menggunakan ivermectin untuk menyelamatkan rakyatnya dari Covid-19," tuturnya. (rum)

(and_)