Hard News

Perangkat Desa Simo Korban Pembakaran Meninggal Dunia, Pelaku Masih Diburu

Hukum dan Kriminal

1 Juli 2021 11:23 WIB

Ilustrasi (Pixabay)

BOYOLALI, solotrust.com - Bintang Alfatah (55), perangkat Desa Simo, Kecamatan Simo, Boyolali yang sempat menjadi korban pembakaran akhirnya meninggal dunia setelah menerima perawatan selama lima hari di rumah sakit. Sementara, inisial M (50) terduga pelaku pembakaran perangkat desa tersebut kini masih diburu polisi.

Terkait itu, Kapolsek Simo AKP Sunoto membenarkan, korban meninggal dunia setelah mengalami luka bakar 49,5 persen. Sementara pelaku masih dalam pencarian kepolisian. Sebelumnya, pihaknya juga berkoordinasi dengan Polres Klaten.



"Sampai saat ini belum ada perkembangan posisi pelaku. Saat ini unit reskrim Polsek Simo masih mengumpulkan bahan keterangan (Pulbaket) untuk mencari keberadaan tersangka,"

katanya kepada wartawan, Rabu (01/06/2021). 

Dijelaskan, terduga pelaku akan dikenakan dua pasal, yakni pasal 187 (2) Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang pembakaran orang atau barang dan pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman seumur hidup atau paling lama 20 tahun.

Camat Simo, Waluyo Jati mengatakan, perangkat Desa Simo ini meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Simo pukul 03.30 WIB. Korban telah mendapatkan perawatan intensif sejak 26 Juni sampai 1 Juli dengan luka bakar 49,5 persen.

"Almarhum diketahui sudah menjalani operasi pencangkokan kulit dua hari lalu. Bintang diketahui mengalami luka bakar parah pada kepala bagian belakang. Setelah operasi, almarhun sempat masuk ICU hingga kemudian meninggal dunia," ungkap dia.

Sebelumnya, perangkat Desa Simo, Bintang Alfatah diketahui telah membeli lunas rumah dan pekarangan milik M di Dukuh Tempuran RT 15 RW 05, Desa Simo, Kecamatan Simo sejak lima tahun lalu. Namun, M masih diizinkan tinggal di rumah tersebut lantaran belum memiliki rumah lain dan hingga kini belum juga pindah. 

Hingga pada Sabtu (26/06/2021) sekira pukul 13.00 WIB, Bintang Alfatah mendatangi rumah M untuk menanyakan rumah tersebut. Korban mendatangi rumah M untuk menanyakan rumah yang ditempatinya karena sudah dibeli lebih dari lima tahun, namun belum juga dikosongkan. 

Saat ditanyakan, M tidak menjawab. Tiba-tiba, Bintang Alfatah disiram bahan bakar minyak (BBM) jenis pertalite dan langsung disulut korek api gas berwarna hijau. Korban langsung keluar dan berteriak minta tolong sembari berguling-guling memadamkan api. Warga yang mengetahui hal itu langsung membawa korban ke Rumah Sakit Umum (RSU) Simo. (jaka)

(and_)