Entertainment

Anggota aespa Ungkap Ingin Kejar Bidang Musik Sejak Kecil

Selebritis

6 Juli 2021 11:25 WIB

aespa (Dok. SM Entertainment)

Solotrust.com - Semua anggota aespa mengungkap bahwa mereka ingin mengejar karir di bidang musik sejak kecil, dalam wawancaranya dengan Rolling Stone baru-baru ini, yang dipublikasikan di situsnya.

Untuk Karina, neneknya memainkan banyak lagu Korea lama saat dia masih kecil. Sedangkan ibunya memperdengarkan musik klasik dan jazz. Kakak laki-laki Winter bermain di sebuah band, sehingga dia menyukai musik yang digerakkan oleh gitar.



Untuk Giselle, dia mengatakan mendapat pengaruh dari Stevie Wonder, Blink-182 hingga Ariana Grande, yangmana seleranya condong ke arah rock dan R&B. Sedangkan Ningning mengidolakan Beyonce, yangmana lagu-lagunya selalu ada di playlistnya.

Meski mendapat inspirasi dari artis lain, aespa mengatakan tidak ingin menjadi seperti orang lain dan bisa membuat genrenya sendiri.

"Kami mendapat inspirasi dari artis lain, tetapi alih-alih mencoba menjadi seperti orang lain, kami ingin membuat genre musik kami sendiri," kata Karina.

Dalam artikelnya, Rolling Stone juga memuji aespa yang meski baru memiliki tiga lagu, tetapi mereka telah menunjukkan jangkauan yang luar biasa untuk grup pemula.

Lagu pertamanya "Black Mamba" memperkenalkan mereka ke dunia sebagai artis pop yang kuat, dengan synth yang berat dan beat dubstep-y. Sedangkan lagu kedua mereka "Forever" memamerkan sisi yang lebih lembut.

aespa terakhir kembali dengan "Next Level". TIME baru saja memilih lagu itu sebagai salah satu lagu K-Pop terbaik sejauh ini. TIME menyoroti kualitas adiktif yang dimiliki lagu bergenre dance hip hop itu dan memuji struktur lagunya yang tak biasa.

"Lagu ini juga menyegarkan dalam struktur lagunya. Lagu-lagu K-pop sering (tetapi tidak selalu) berbagi penempatan verse, chorus, dan bridge yang sama dalam komposisinya. 'Next Level' dengan perubahan tempo mid-track, menghadirkan variasi yang tak terduga namun disambut baik," tulis TIME.

Meski terkesan tak beraturan, lagu ini nyatanya mendapat sambutan sangat baik dari para pendengar, bahkan menjadi lagu SM pertama yang memuncaki MelOn, chart musik terbesar di Korea. Sejak reformasi chart MelOn dengan perhitungan baru, hanya beberapa idol lain yang lagunya bisa mencapai peringkat pertama yakni "How You Like That" milik BLACKPINK, "Dynamite" dan "Butter" milik BTS, dan "Rollin'" milik Brave Girls.

Sebelumnya, "Next Level" tidak hanya menduduki peringkat pertama di Genie and Bugs segera setelah dirilis, tetapi juga di sejumlah chart lain seperti World Digital Song Sales (chart penjualan lagu digital) di Billboard dan chart QQ Music, Kuwo Music dan Kogou Music di Cina. (Lin)

(wd)