Hard News

Mahasiswa Solo Demo, Tuntut Pertanggungjawaban DPRD dan Suara untuk Seni Musik

Jateng & DIY

27 Februari 2025 18:31 WIB

Puluhan mahasiswa dari berbagai universitas di Kota Solo menggelar aksi demonstrasi di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, Kamis (27/02/2025). (Foto: Dok. solotrust.com/Muhammad Alif dan tim)

SOLO, solotrust.com - Puluhan mahasiswa dari berbagai universitas di Kota Solo menggelar aksi demonstrasi di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat. Aksi ini dipicu seruan untuk menuntut pertanggungjawaban dewan atas kebijakan efisiensi anggaran yang dinilai merugikan masyarakat.

Mahasiswa meneriakkan tuntutan agar anggaran publik lebih transparan dan dialokasikan secara tepat sasaran. Mereka mengekspresikan keprihatinan terhadap dampak penghematan anggaran yang justru mengurangi pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.



Dalam orasinya, para demonstran menegaskan efisiensi anggaran seharusnya tidak mengorbankan kepentingan rakyat, terutama di tengah kondisi ekonomi kian sulit.

Demo juga menyinggung tentang grup band Sukatani yang sempat viral. Band ini telah dibungkam setelah merilis lagu berjudul 'Bayar Bayar Bayar' yang dianggap menyinggung pihak kepolisian.

Lagu itu menggambarkan kritikan terhadap adanya pungutan liar dan biaya-biaya dinilai tak transparan. Karya seni ini menjadi sorotan setelah pihak kepolisian mengeluarkan pernyataan resmi untuk menghentikan promosi lagu tersebut.

Mahasiswa dalam aksinya menyatakan dukungan untuk kebebasan berekspresi dan meminta agar suara seni tidak dibungkam. Selain itu, para mahasiswa peserta aksi juga memprotes Program Makan Bergizi Gratis (MBG) lantaran dianggap tak sesuai sasaran.

Mereka bilang, program ini seharusnya menyasar masyarakat paling membutuhkan, namun dalam pelaksanaannya banyak yang tidak merasakan manfaatnya.

"Kami ingin program ini diperbaiki agar benar-benar dapat dirasakan oleh yang membutuhkan," ucap salah satu mahasiswa.

Aksi ini berhasil menarik perhatian masyarakat dan media. Demonstrasi berlangsung damai dan penuh semangat ini, para mahasiswa berharap suara mereka didengar dan ditindaklanjuti pemimpin daerah.

Sementara itu, keinginan untuk memastikan anggaran publik dikelola secara bertanggung jawab dan seni dilindungi sebagai bentuk kritik tetap menjadi fokus utama.

*) Reporter: Ghaitsa Ova/Fathan Prabaswara/Ahmad Zaqi/Muhammad Alif


(and_)

Berita Terkait

Demo Kenaikan BBM, Mahasiswa di Solo Tuntun Motor Hingga Beli Bensin Rp200

Penolak PT RUM Ditangkap, Mahasiswa Demo Polres

Buntut Penangkapan Aktivis, Ratusan Mahasiswa Demo ke Jalan

Persis Curi 3 Poin Penting dari Borneo FC, Lepas dari Zona Degradasi

ISI Solo Kukuhkan 2 Guru Besar, Berharap Seni Dapat Selalu Relevan Sesuai Zaman

Sambut Ramadan, Solo Paragon Hotel & Residences Hadirkan Nuansa Kuliner Khas Maroko

Swiss-Belhotel Solo Tawarkan Pengalaman Buka Puasa dengan Pemandangan Masjid Sheikh Zayed

Mayapada Group Teken MoU Hotel Management Agreement dan Technical Service Agreement dengan KHI Hotel Manajemen

Favehotel Solo Hadirkan Ramadan Festive Fave 2025

Sempat Terjadi Longsor, Jalur Sukatani-Ciganea sudah Bisa Dilalui Kereta Api

Sukseskan Program Pemerintah, Yayasan ESH Center Boyolali Terus Uji Coba MBG ke Sekolah

502 Siswa SD di Boyolali Dapat Paket Makan Bergizi Gratis dari IWAPI

Mual hingga Muntah, Puluhan Siswa di Sukoharjo Diduga Keracunan Menu Makan Bergizi Gratis

Kodim 0735/Surakarta Bantu Distribusikan Makanan Bergizi Gratis di Solo

Perdana Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di Solo, BPOM Lakukan Uji Kimia dan Mikrobiologi

Program Makan Bergizi Gratis Jadi Sarana Penguatan Karakter

502 Siswa SD di Boyolali Dapat Paket Makan Bergizi Gratis dari IWAPI

Mual hingga Muntah, Puluhan Siswa di Sukoharjo Diduga Keracunan Menu Makan Bergizi Gratis

Kodim 0735/Surakarta Bantu Distribusikan Makanan Bergizi Gratis di Solo

Solo Uji Coba Makan Bergizi Gratis, Kepala Disdik Ungkap Pelaksanaan Bertahap

Dandim 0735/Surakarta Dampingi Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN Kepatihan

Kemkomdigi Pastikan Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Pelosok Negeri

Berita Lainnya