Viral

Belajar Daring, Pria Ini Rela Buka Kantin demi Anaknya Bisa Jajan

Viral

14 Juli 2021 17:31 WIB

Seorang ayah membuka kantin dadakan untuk anaknya yang sedang mengikuti pembelajaran online (Foto: Twitter @ApriantoDhany)

Solotrust.com - Aneka makanan tersaji di kantin sekolah cukup membuat warna tersendiri bagi para siswa. Tentu saja jam istirahat merupakan waktu yang dinantikan untuk bisa pergi jajan di kantin.

Akun Twitter @ApriantoDhany mengunggah sebuah gambar tentang seorang ayah membuka kantin dadakan. Uniknya, kantin mini itu sengaja disediakan untuk anaknya yang sedang mengikuti pelajaran secara online alias dalam jaringan (Daring).



Dalam beberapa foto unggahan terlihat seorang anak sedang menghadap laptop. Sementara ayahnya tengah duduk di belakang meja yang dipenuhi aneka jajanan.

Selain makanan kecil, ada pula termos untuk menyeduh air panas. Di gambar lainnya, seorang anak berseragam SD sudah berada di depan tempat ayahnya berjualan, hendak mengambil beberapa makanan ringan.

"Anak kecil ini sudah mulai sekolah, buka laptop Google Class, terus langsung njujuk kantin. Bedanya hanya ini di rumah dan kantin dijaga bapaknya sendiri,"cuit pemilik akun, Selasa (13/07/2021).

Unggahan unik ini pun viral, namun tak disebutkan di mana foto ini diabadikan. (dd)


(and_)