Hard News

Arab Sukses Selenggarakan Ibadah Haji 2021

Global

23 Juli 2021 14:20 WIB

Umat Islam tiba untuk melaksanakan Wukuf di Arafah, Arab Saudi, Senin (19/7/2021). (Foto: Reuters/Ahmed Yosri)

RIYADH, solotrust.com – Pelaksanaan musim haji 2021 dinilai sukses oleh otoritas Arab Saudi. Mereka menyebut pelaksanaan tahun ini berjalan lancar dan aman dari Covid-19 serta penyakit menular lainnya, demikian dilaporkan Saudi Press Agency.

Menteri Kesehatan Arab Saudi, Tawfiq Al-Rabiah mengatakan keberhasilan ini dikaitkna dengan sistem integrasi fasilitas kesehatan di tempat-tempat suci, ambulans dengan peralatan canggih serta tim yang berkualitas.



Pihak kementerian menambahkan bahwa pembatasan jumlah jemaah domestik selama musim Haji tahun ini juga mendukung keberhasilan tersebut.

Ini kali kedua penyelenggaraan ibadah haji tanpa adanya jemaah dari luar Arab Saudi. Pemerintah setempat hanya mengizinkan 60 ribu jemaah domestik yang terdiri dari penduduk Arab Saudi dan ekspatriat yang bermukim di sana.

Syarat yang ditetapkan untuk menjadi jemaah haji juga cukup ketat, yakni jemaah berusia 18-60 tahun yang sudah menerima vaksin Covid-19 dengan vaksin yang sudah masuk sertifikasi Emergency Use Listing (EUL) dari Organsisasi Kesehatan Dunia (WHO). Jemaah juga tidak boleh memiliki penyakit kronis serta dalam keadaan sehat selama melaksanakan ibadah haji.

Selama pelaksanaan ibadah haji, otoritas setempat menerapkan protokol kesehatan dan syarat yang ketat. Bahkan menggunakan robot-robot untuk menyemprotkan desinfektan di tempat-tempat suci dan pembagian air zam-zam.

Hal ini guna mengurangi interaksi antar manusia sehingga mencegah penularan Covid-19.

()