Hard News

Pelaku Penyerangan Gereja di Sleman Dipindah Ke Jakarta

Hard News

14 Februari 2018 15:12 WIB

Kapolda DIY Brigjen Pol Ahmad Dofiri. (dok)

YOGYAKARTA, solotrust.com-Suliono, pelaku penyerangan Gereja St Lidwina dipindahkan ke Jakarta, Selasa (13/2/2018) malam. Pemindahan tersebut disebabkan penanganan kasus diambil alih Densus 88, yang bermarkas di Mako Brimob, Jakarta.

“Semalam jam setengah sembilan sudah dibawa ke Jakarta,” Tutur Kapolda DIY Brigjen Pol Ahmad Dofiri.



Kapolda menambahkan, pemindahan tersangka ke Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan dan penanganan yang lebih mendalam

“Akan dilakukan penanganan dan pemeriksaan lebih mandalam oleh Densus 88.” Jelas Kapolda.

Seperti diberitakan sebelumnya, Suliono telah melakukan aksi penyerangan di Gereja St Lidwina Bedog, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Minggu (11/2/2018). Pelaku membawa pedang menyerang jemaat dan pemimpin ibadah saat misa sedang berlangsung. Dalam penyerangan tersebut  empat orang terluka termasuk satu diantaranya adalah petugas kepolisian. (adam)

(wd)