Entertainment

Vakum Bermusik, Fadly Padi Jadi Peternak Ayam

Musik & Film

26 Agustus 2021 20:31 WIB

Fadly Padi bersama beberapa rekan di peternakan ayam miliknya (Foto: Instagram @fadlypadi13)

Solotrust.com - Menjadi seorang pekerja seni yang berkecimpung di dunia hiburan tentunya mesti punya keahlian lain atau bisnis guna menunjang perekonomian. Dengan begitu, apabila suatu saat berhenti dari dunia yang digelutinya, hasil jerih payahnya tidak menguap begitu saja. Terlebih di kala pandemi seperti saat ini.

Vokalis grup band Padi, Fadly, baru-baru ini membuka bisnis anyar berupa peternakan ayam. Pemilik nama lengkap Andi Fadly Arifuddin mengakui dirinya masih belajar dari bisnis yang juga menjadi salah satu hobinya.



"Selama pandemi, opa kembali ke hobi kedua setelah musik. Bertani dan beternak kecil-kecilan, sambil belajar sebelum bikin yang besar di kampung," tulis akun Instagram @fadlypadi13, Rabu (25/08/2021).

Bukan hanya satu bisnis saja dijalani Fadly saat ini, namun ada beberapa jenis usaha sudah berjalan.

"Sekarang sudah ada akuaponik, azola/wolfia, maggot, ikan air tawar, organik, dan telur ayam omega yang tidak amis," ungkapnya dalam postingan di Instagram.

Fadly mengakui dirinya mendapatkan pelajaran praktis agar kotoran ayam tidak berbau menyengat. Pria 45 tahun ini pun berharap bisnis ayamnya bisa sukses.

"Semoga ayamnya sehat dan memberikan hasil karya terbaiknya. Aamiin." ungkapnya. (dd)


(and_)