Pend & Budaya

Nadiem: Generasi Pancasila Teruskan Tongkat Estafet Pembangunan Indonesia

Pend & Budaya

01 Oktober 2021 14:37 WIB

Nadiem Makarim menyampaikan pidatonya dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila pada Jumat (1/10). (Foto: Youtube Kemendikbud RI)

JAKARTA, solotrust.com – Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikburistek) Nadiem Makarim menyampaikan bahwa generasi pelajar Pancasila merupakan penerus tongkat estafet pembangunan di Indonesia.

Nadiem menjelaskan adanya kebangkitan dan kemajuan dari bangsa akan ditentukan oleh kemerdekaan anak-anak Indonesia dalam mengembangkan potensinya.



“Kemerdekaan dalam belajar, berkarya dan berbudaya akan melahirkan generasi pelajar Pancasila,” tutur Nadiem dalam dalam pidatonya melalui Youtube Kemendikbud RI pada Jumat (1/10).

Ia juga menjelaskan bahwa pelajar Pancasila memiliki sosok yang beriman, bertaqwa, berakhlak, berkebhinekaan, mampu bergotong-royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif.

“Sosok pembelajar sepanjang hayat yang beriman, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkebhinekaan global, mampu bergotong-royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif,” jelas Nadiem.

Nadiem berharap dengan lahirnya generasi pelajar Pancasila dapat meneruskan pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan di masa depan. 

“Para pelajar Pancasila itulah yang akan meneruskan estafet pembangunan Indonesia yang berkelanjutan dan berkeadilan di masa depan,” ujarnya.

Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila Nadiem memberikan pesan bahwa nilai Pancasila menjadi langkah untuk membangun Indonesia yang lebih tangguh, inklusif dan mencerdaskan dengan Merdeka Belajar. (cahyarani)

(zend)