SUKOHARJO, solotrust.com - Steamboat adalah menu yang cocok disantap saat cuaca dingin. Hidangan berkuah asal Tiongkok ini bermanfaat untuk menghangatkan tubuh, disajikan dengan kompor di atas meja untuk memanaskan sepanci kuah kaldu.
Di Kota Solo dan sekitarnya, menu ini biasa ditemui di beberapa hotel bintang, salah satunya Hotel Best Western Premier Solo Baru.
"Di tempat kami kuah yang disajikan terdiri dua macam, yaitu kuah kaldu ayam dan kuah tom yam sehingga tamu bisa menikmati sesuai dengan selera," kata Chinese Chef Best Western Premier Solo Baru, Achiang.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, satu hal membuat steamboat Hotel Best Western Premier Solo Baru istimewa adalah jenis isian. Adapun isiannya terdiri atas udang, irisan daging sapi, chikwa, bakso ikan, ayam tanpa tulang, ikan tanpa tulang, sosis, tahu putih, soun, dan sayuran.
"Semua isian bisa dimasak bersama kuah tomyam bagi penyuka pedas dan asam, atau kuah kaldu ayam yang gurih beserta kecap asin dan minyak wijen, disajikan dengan nasi putih," tambahnya.
Public Relations Hotel Best Western Premier Solo Baru, Roshyana Meyda, menambahkan saat musim hujan penyebaran virus dan bakteri biasanya lebih mudah dan cepat akibat kondisi cuaca lembab.
"Makanan yang dikonsumsi juga perlu diperhatikan untuk membuat tubuh tetap sehat dan hangat di musim hujan. Maka dari itu, Best Western Premier meluncurkan promo menu steamboat," terang Roshy.
Tak hanya tamu hotel, masyarakat umum juga bisa menikmati steamboat Hotel Best Western Premier Solo Baru. (rum)
(and_)